Rancang Bangun Instrumentasi Elektrokardiograf (EKG) dan Klasifikasi Kenormalan Jantung pada Pola Sinyal EKG Menggunakan Learning Vector Quantization (LVQ)

Maulana, Maulana (2014) Rancang Bangun Instrumentasi Elektrokardiograf (EKG) dan Klasifikasi Kenormalan Jantung pada Pola Sinyal EKG Menggunakan Learning Vector Quantization (LVQ). Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Skripsi Full Text)
201406240008th_maulana skripsi_0910453083_siskom.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Elektrokardiograf (EKG) adalah perekam sinyal jantung manusia dengan keluaran sinyal di monitor atau kertas grafik. EKG mencatat pengukuran aktivitas listrik jantung dari permukaan tubuh oleh sekumpulan elektroda yang dipasang sedemikian rupa sehingga merefleksikan aktivitas titik sadapan. Pola sinyal keluaran EKG dalam satu kali detak jantung menghasilkan pola dengan titik puncak P, Q, R, S dan T atau komplek QRS. Hasil gelombang pola sinyal EKG dianalisa menggunakan Jaringan Saraf Tiruan Learning Vector Quantization (LVQ), dan dikelompokkan ke dalam 2 kelas yaitu pola jantung normal dan tidak normal. Kondisi jantung normal yang dilatih adalah jantung normal secara medis dikategorikan sehat sebanyak 10 data, sedangkan jantung tidak normal (Gagal Jantung, Jantung Koroner, dan Regurgutasi Aorta) sebanyak 20 data. Metode LVQ mengenali pola masukan berdasarkan pada kedekatan jarak antara dua vektor yaitu vektor dari unit atau neuron masukan dengan vektor bobot yang dihasilkan masing-masing kelas. Identifikasi LVQ secara online (menggunakan EKG) yang direkam dari 25 kali percobaan langsung mengahasilkan keakuratan 88%. Keywords € EKG, LVQ, kelas, training, identifikasi

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Fakultas Teknologi Informasi > Sistem Komputer
Depositing User: Mr Beni Adriyassin
Date Deposited: 26 Apr 2016 06:17
Last Modified: 22 Aug 2016 10:06
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/5206

Actions (login required)

View Item View Item