indah, purnama sari (2019) ANALISIS VALIDITAS DAN RELIABILITAS INSTRUMEN PENCEGAHAN INFILTRASI PADA PEMASANGAN INTRAVENA PERIFER DI RUMAH SAKIT AWAL BROS BATAM TAHUN 2019. Masters thesis, Universitas Andalas.
|
Text (Cover Dan Abstrak)
COVER DAN ABSTRAK.pdf Download (232kB) | Preview |
|
|
Text (bab 1)
bab 1.pdf - Published Version Download (266kB) | Preview |
|
|
Text (BAB VII)
Bab akhir.pdf - Published Version Download (152kB) | Preview |
|
|
Text (Daftar Pustaka)
daftar pustaka.pdf - Published Version Download (256kB) | Preview |
|
Text (Full Tesis)
Tesis Indah PDF.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) | Request a copy |
Abstract
Infiltrasi merupakan keluarnya cairan dari pembuluh darah pasien yang bisa mengakibatkan cedera pada pasien. Di Indonesia belum ditemukan instrumen tentang pencegahan infiltrasi pada pasien. Tujuan penelitian ini mengembangakan dan melakukan analisis validitas dan reliabilitas instrument pencegahan infiltrasi pada pemasangan intravena perifer di Rumah Sakit Awal Bros Batam. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dalam pengembangan instrument atau tools. Penelitian ini menggunakan desain deskriptif ekploratif untuk melihat pengetahuan, sikap dan keterampilan perawat tentang infiltrasi. Selanjutnya dilakukan dengan studi literatur dan panel expert dengan metode Delphie yang merupakan penilaian relevansi instrument untuk pencegahan infiltrasi. Kemudian, dilakukan pilot project sebanyak dua kali untuk menguji validitas dan reabilitas dari instrumen. Hasil penelitian nilai Content Validity Index (CVI) ≥ 0.8), pada pilot project pertama didapatkan hasil uji validitas (r tabel=0.4629) dan reliabilitas (Cronbach = 0.421), pada pilot project kedua menunjukkan hasil validitas (r tabel=0.2540) dan uji reliabilitas (Cronbach =0.529). Hasil penelitian mendapatkan menurut panel expert hanya tujuh item yang bisa disertakan dalam instrumen, dan kedua pilot studi menyatakan instrument valid dan reliabel. Disarankan agar di ruangan menggunakan instrumen yang dikembangkan ini dalam melakukan pencegahan infiltrasi pada pemasangan infus perifer, dan agar bisa dilakukan pilot studi di tempat lain di rumah sakit di kota Batam. Kata kunci : Infitrasi; Pencegahan; Instrumen Daftar Pustaka : 42 ( 2010 - 2018)
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Primary Supervisor: | Hema Malini, SKp, MN,PhD |
Uncontrolled Keywords: | Infitrasi; Pencegahan; Instrumen |
Subjects: | R Medicine > RT Nursing |
Divisions: | Pascasarjana (Tesis) |
Depositing User: | s2 keperawatan keperawatan |
Date Deposited: | 25 Oct 2019 12:15 |
Last Modified: | 25 Oct 2019 12:15 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/51931 |
Actions (login required)
View Item |