Zahra, Nashtia Osmardin (2025) Hubungan Pengetahuan tentang Kutu Rambut dengan Kejadian Infestasi Pediculus humanus capitis pada Siswa MIS Qur'an Al-Falah. S1 thesis, Universitas Andalas.
|
Text (Cover dan Abstrak)
Cover dan Abstrak.pdf - Published Version Download (480kB) |
|
|
Text (BAB 1 Pendahuluan)
BAB 1.pdf - Published Version Download (201kB) |
|
|
Text (BAB 7 Penutup)
BAB Akhir.pdf - Published Version Download (164kB) |
|
|
Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version Download (200kB) |
|
|
Text (Skripsi Full Text)
Skripsi Full Text.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (7MB) | Request a copy |
Abstract
Infestasi Pediculus humanus capitis merupakan masalah kesehatan yang sering menyerang anak-anak dan dapat mengurangi rasa percaya diri serta konsentrasi penderita. Tingkat pengetahuan termasuk salah satu faktor penting disamping faktor lainnya yang memengaruhi prevalensi infestasi Pediculus humanus capitis. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan pengetahuan tentang kutu rambut dengan kejadian infestasi Pediculus humanus capitis di MIS Qur’an Al-Falah. Jenis penelitian yang digunakan adalah analitik observasional dengan desain studi cross sectional. Penelitian dilakukan di MIS Qur’an Al-Falah dengan jumlah sampel sebanyak 65 siswa, terdiri dari kelas 2 hingga kelas 6, pada 18 Oktober - 4 November 2025. Instrumen penelitian yang digunakan meliputi kuesioner pengetahuan kutu rambut dan lembar observasi untuk pencatatan kejadian Infestasi Pediculus humanus capitis. Analisis data dilakukan menggunakan uji Chi Square dengan nilai p < 0,05. Hasil penelitian menunjukkan 36,9% siswa mengalami infestasi Pediculus humanus capitis. Sebagian besar siswa yang terinfeksi merupakan perempuan dan dan berusia 11-14 tahun. Sebanyak 50,8% siswa memiliki tingkat pengetahuan baik. Tidak terdapat hubungan pengetahuan tentang kutu rambut dengan kejadian infestasi Pediculus humanus capitis (p-value 0,088). Penelitian ini menyimpulkan bahwa tidak terdapat hubungan antara pengetahuan tentang kutu rambut dengan kejadian infestasi Pediculus humanus capitis pada siswa MIS Qur’an Al-Falah. Dengan demikian, diperlukan penelitian lebih lanjut terkait faktor lain yang berkontribusi terhadap kejadian infestasi.
| Item Type: | Thesis (S1) |
|---|---|
| Supervisors: | Dr. dr. Nurhayati, M.Biomed; dr. Miftah Irramah, M.Biomed |
| Uncontrolled Keywords: | Ektoparasit; lingkungan; personal higiene |
| Subjects: | R Medicine > R Medicine (General) R Medicine > RA Public aspects of medicine R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine |
| Divisions: | Fakultas Kedokteran > S1 Kedokteran |
| Depositing User: | S1 Kedokteran Kedokteran |
| Date Deposited: | 17 Jan 2026 04:27 |
| Last Modified: | 17 Jan 2026 04:27 |
| URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/516854 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |

Altmetric
Altmetric