Putra, Rezky Ananda (2025) Peran Quantity Surveyor dalam Perubahan Biaya dan Waktu pada Addendum III (Mutual Check Awal MC-0) (Studi Kasus : Proyek Pembangunan Taman Sains Teknologi Herbal dan Hortikultura Tahap 2). Profesi thesis, Universitas Andalas.
|
Text (Cover dan Abstrak)
Cover dan Abstrak.pdf - Published Version Download (455kB) |
|
|
Text (BAB 1 (Pendahuluan))
BAB 1 (Pendahuluan).pdf - Published Version Download (511kB) |
|
|
Text (BAB Akhir)
BAB Akhir.pdf - Published Version Download (404kB) |
|
|
Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version Download (275kB) |
|
|
Text (Tugas Akhir Fulltext)
Tugas Akhir Fulltext.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (8MB) |
Abstract
Abstrak Perubahan biaya dan waktu merupakan hal yang umum terjadi dalam pelaksanaan proyek konstruksi akibat adanya perubahan desain, volume pekerjaan, spesifikasi teknis, maupun kondisi lapangan yang tidak sesuai dengan perencanaan awal. Perubahan tersebut biasanya dituangkan dalam bentuk Contract Change Order (CCO) dan addendum kontrak, yang memerlukan pengelolaan biaya dan waktu secara akurat. Dalam konteks ini, Quantity Surveyor (QS) memiliki peran penting dalam mengendalikan dampak perubahan agar proyek tetap berjalan sesuai dengan tujuan yang telah ditetapkan. Laporan teknik ini bertujuan untuk mengkaji peran Quantity Surveyor dalam perubahan biaya dan waktu pada Addendum III melalui proses Mutual Check Awal (MC-0) pada Proyek Pembangunan Taman Sains Teknologi Herbal dan Hortikultura Tahap 2. Metode yang digunakan adalah studi kasus dengan pengumpulan data berupa dokumen kontrak, gambar perencanaan, Bill of Quantity, serta data perubahan pekerjaan di lapangan. Analisis dilakukan terhadap perhitungan volume pekerjaan, penetapan harga timpang, penyusunan item pekerjaan baru, penyusunan Rencana Anggaran Biaya (RAB) addendum, serta penyesuaian jadwal pelaksanaan proyek. Hasil pembahasan menunjukkan bahwa Quantity Surveyor berperan strategis dalam mengidentifikasi penyebab perubahan pekerjaan, menghitung dampak perubahan terhadap biaya dan waktu, serta memastikan seluruh perubahan terdokumentasi secara administratif dan kontraktual. Peran QS terbukti mampu membantu pengendalian biaya proyek, meminimalkan potensi sengketa, serta menjaga kesesuaian antara pelaksanaan proyek dengan ketentuan kontrak. Dengan demikian, keterlibatan Quantity Surveyor secara aktif dalam proses CCO dan addendum sangat diperlukan untuk menjamin efisiensi, akuntabilitas, dan keberhasilan proyek konstruksi. Kata kunci: Quantity Surveyor, Contract Change Order, Addendum, Mutual Check Awal, Pengendalian Biaya dan Waktu.
| Item Type: | Thesis (Profesi) |
|---|---|
| Supervisors: | Ir. Insannul Kamil, M.Eng., Ph.D, IPU, ASEAN Eng, APEC Eng. |
| Uncontrolled Keywords: | Kata kunci: Quantity Surveyor, Contract Change Order, Addendum, Mutual Check Awal, Pengendalian Biaya dan Waktu. |
| Subjects: | T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General) |
| Divisions: | Pascasarjana (S2) > Pendidikan Profesi Insinyur |
| Depositing User: | Profesi Insinyur Insinyur |
| Date Deposited: | 12 Jan 2026 08:30 |
| Last Modified: | 12 Jan 2026 08:30 |
| URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/516644 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |

["Plugin/Screen/EPrint/Box/Plumx:title" not defined]
["Plugin/Screen/EPrint/Box/Plumx:title" not defined]