Pemberdayaan Kelompok Sadar Wisata (POKDARWIS) Dalam Pengembangan Objek Wisata Pantai Sasak Pohon Seribu di Kabupaten Pasaman Barat

Hendri, Rahma (2025) Pemberdayaan Kelompok Sadar Wisata (POKDARWIS) Dalam Pengembangan Objek Wisata Pantai Sasak Pohon Seribu di Kabupaten Pasaman Barat. S1 thesis, Univeritas Andalas.

[img] Text (Cover dan Abstrak)
Cover dan Abstrak.pdf - Published Version

Download (104kB)
[img] Text (BAB 1)
BAB l.pdf - Published Version

Download (747kB)
[img] Text (BAB VI)
BAB Vl.pdf - Published Version

Download (41kB)
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (98kB)
[img] Text (SKRIPSI FULL TEXT)
SKRIPSI FULL TEXT.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan Pemberdayaan Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Dalam Pengembangan Objek Wisata Pantai Sasak Pohon Seribu di Kabupaten Pasaman Barat.Penelitian ini dilatar belakangi oleh pentingnya peran masyarakat lokal dalam pengelolaan pariwisata berbasis komunitas (Community Based Tourism) guna meningkatkan kesejahteraan ekonomi sekaligus menjaga kelestarian lingkungan dan budaya. Meskipun Pantai Sasak Pohon Seribu merupakan destinasi wisata unggulan daerah di Pasaman Barat, pengelolaannya masih menghadapi tantangan seperti rendahnya partisipasi masyarakat, keterbatasan sumber daya manusia, dan kurangnya inovasi pengembangan wisata. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah wawancara, observasi, dan dokumentasi. Penelitian ini menggunakan teori pendekatan pemberdayaan masyarakat menurut Edi Suharto. Berdasarkan teori yang peneliti gunakan yang disingkat 5P yaitu Pemungkinan, Penguatan, Perlindungan, Penyokongan dan Pemeliharaan. Hasil penelitian menunjukkan pemberdayaan Pokdarwis dalam Pengembangan Objek Wisata Pantai Sasak Pohon Seribu di Kabupaten Pasaman Barat telah berjalan baik pada aspek pemungkinan, penguatan, perlindungan, dan penyokongan. melalui kegiatan sosialisasi, pelatihan, pendampingan. Namun pada aspek pemeliharaan masih lemah karena pendampingan dan pelatihan tidak dilakukan secara berkelanjutan serta minimnya monitoring dan evaluasi terhadap perkembangan Pokdarwis dan masyarakat.

Item Type: Thesis (S1)
Supervisors: Dr. Ria Ariany, M.Si ; Nila Wahyuni,S.AP,M.AP
Uncontrolled Keywords: Pemberdayaan Masyarakat; Pokdarwis;Pantai Sasak Pohon Seribu
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > S1 Administrasi Publik
Depositing User: S1 Administrasi Publik
Date Deposited: 30 Dec 2025 08:33
Last Modified: 30 Dec 2025 08:33
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/516214

Actions (login required)

View Item View Item