Pengaruh Tingkat Perbandingan Tepung Jagung dan Tepung Kacang Hijau dengan Penambahan Bubuk Daun Kelor terhadap Karakteristik Cookies

Indriani, Nelfi (2025) Pengaruh Tingkat Perbandingan Tepung Jagung dan Tepung Kacang Hijau dengan Penambahan Bubuk Daun Kelor terhadap Karakteristik Cookies. S1 thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Cover dan Abstrak)
Cover dan Abstrak.pdf - Published Version

Download (304kB)
[img] Text (Bab 1 (Pendahuluan))
Bab 1 Pendahuluan.pdf - Published Version

Download (270kB)
[img] Text (Bab 5 (Penutup))
Bab 5 Penutup.pdf - Published Version

Download (256kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version

Download (256kB)
[img] Text (Tugas Akhir Fulltext)
Tugas Akhir Fulltext.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh tingkat perbandingan tepung jagung dan tepung kacang hijau dengan penambahan bubuk daun kelor terhadap karakteristik cookies. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 5 perlakuan dan 3 ulangan, yang terdiri dari perbandingan tepung jagung dan tepung kacang hijau (60:40, 55:45, 50:50, 45:55, 40:60) dengan penambahan 3 gram bubuk daun kelor. Parameter yang dianalisis meliputi kadar air, kadar abu, kadar protein, kadar lemak, kadar karbohidrat, kadar serat kasar, nilai kekerasan, serta uji organoleptik hedonik (warna, aroma, tekstur, dan rasa). Hasil penelitian menunjukkan bahwa perbandingan tepung jagung dan tepung kacang hijau dengan penambahan bubuk daun kelor memberikan pengaruh signifikan (berpengaruh nyata) terhadap karakteristik kadar air, kadar protein, kadar lemak, kadar karbohidrat, kadar serat kasar, nilai kekerasan, dan aroma. Namun, tidak memberikan pengaruh signifikan terhadap kadar abu, warna, rasa, dan tekstur. Perlakuan terbaik produk cookies pada penelitian ini berdasarkan nilai gizi produk adalah pada perlakuan E dengan perbandingan tepung jagung 40% dan tepung kacang hijau 60% dengan karakteristik kadar air 4,00%, kadar abu 1,65%, kadar protein 10,47%, kadar lemak 16,64%, kadar karbohidrat by difference 67,24%, serat kasar 6,56%, kekerasan 225,40 N/cm2 dan angka lempeng total 7,6 X 10^3. Sedangkan nilai rata-rata organoleptik terhadap warna 3,96 (suka ), aroma 3,96 (suka), tekstur 3,8 (suka) dan rasa 4,04 (suka).

Item Type: Thesis (S1)
Supervisors: Prof. Dr. Ir. Kesuma Sayuti, M.S.;Wellyalina, S.TP., M.P.
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci: bubuk daun kelor; cookies; tepung kacang hijau; tepung jagung; nilai gizi
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Teknologi Pertanian > S1 Teknologi Pangan dan Hasil Pertanian
Depositing User: S1 Teknologi Hasil Pertanian
Date Deposited: 20 Oct 2025 04:00
Last Modified: 20 Oct 2025 04:00
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/512671

Actions (login required)

View Item View Item