HUBUNGAN PENGETAHUAN, SIKAP DAN MOTIVASI PERAWAT TERHADAPKELENGKAPAN PENGISIAN DOKUMEN REKAM MEDIS RAWAT INAP DI RSUD DR. RASIDIN PADANG

ENI, MAHYUNI (2015) HUBUNGAN PENGETAHUAN, SIKAP DAN MOTIVASI PERAWAT TERHADAPKELENGKAPAN PENGISIAN DOKUMEN REKAM MEDIS RAWAT INAP DI RSUD DR. RASIDIN PADANG. Diploma thesis, UPT. Perpustakaan Unand.

[img] Text
201508071031th_skripsi eni mahyuni.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Tujuan Penelitian Ketidaklengkapan pengisian dokumen rekam medis dapat menurunkan mutu pelayanan rumah sakit. Studi penelitian terhadap 15 dokumen rekam medis yang diisi oleh perawat rawat inap di RSUD Dr. Rasidin Padang ditemukan 86,7% tidak lengkap.Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahuihubungan pengetahuan, sikap dan motivasi perawat terhadap kelengkapan pengisian dokumen rekam medis rawat inap di RSUD Dr. Rasidin Padang. Metode Penelitian kuantitatif dengan desain cross sectional study. Populasi penelitian seluruh perawat di instalasi rawat inap RSUD Dr. Rasidin Padang sebanyak 77 orang dengan sampel 47 orang. Teknik pengambilan sampel proportional stratified random sampling. Pengolahan data dilakukan secara univariat dan bivariat. Analisis data dengan uji chi-square dengan derajat kepercayaan CI 95% (α = 0,05). Hasil Hasil analisis univariat didapatkan perawat yang tidak mengisi lengkap dokumen rekam medis rawat inap (70,2%), berpengetahuan rendah (66,0%), bersikap negatif (87,2%), bermotivasi rendah (78,7%). Berdasarkan hasil uji statistik diketahui bahwa terdapat hubungan yang bermakna antara variabel pengetahuan dan motivasi terhadap kelengkapan pengisian dokumen rekam medis rawat inap di RSUD Dr. Rasidin Padang. Sedangkan sikap tidak terdapat hubungan yang bermakna. Kesimpulan Terdapat hubungan yang bermakna antara pengetahuan dan motivasi terhadap kelengkapan pengisian dokumen rekam medis rawat inap di RSUD Dr. Rasidin Padang. Pimpinan rumah sakit perlunya mengadakan pelatihan atau pendidikan untuk meningkatkan mutu dan pengetahuan perawat tentang rekam medis dan meningkatkan motivasi perawat dengan memberikan punishment. Daftar Pustaka : 30 (1985-2014) Kata Kunci : kelengkapan pengisian, dokumen rekam medis, pengetahuan, sikap dan motivasi

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine
R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions: Fakultas Kesehatan Masyarakat
Depositing User: Ms Lyse Nofriadi
Date Deposited: 05 Feb 2016 03:49
Last Modified: 05 Feb 2016 03:49
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/507

Actions (login required)

View Item View Item