Pengaruh Pemberian Ekstrak Daun Jambu Keling (Syzygium cumini) Terhadap Gambaran Mikroskopis Tubulus Seminiferus Testis Tikus (Rattus norvegicus) Jantan yang Terpapar Timbal Asetat

Ririn, Putrinaldi (2019) Pengaruh Pemberian Ekstrak Daun Jambu Keling (Syzygium cumini) Terhadap Gambaran Mikroskopis Tubulus Seminiferus Testis Tikus (Rattus norvegicus) Jantan yang Terpapar Timbal Asetat. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img]
Preview
Text (Cover dan Abstrak)
1. Cover & Abstrak.pdf - Published Version

Download (497kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Bab 1)
2. BAB 1.pdf - Published Version

Download (305kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB Akhir)
3. BAB Akhir.pdf - Published Version

Download (266kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Daftar Pustaka)
4. Daftar Pustaka.pdf - Published Version

Download (274kB) | Preview
[img] Text (Skripsi full text)
5. Skripsi Ririn Full.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (35MB)

Abstract

Latar Belakang: Timbal menimbulkan masalah kesehatan karena penumpukan radikal bebas yang diakibatkannya di dalam sel dapat menyebabkan kerusakan organ. Daun jambu keling mengandung antioksidan seperti flavonoid dan asam fenolik yang mampu memperlambat dan mencegah dampak buruk yang disebabkan radikal bebas. Penelitian ini bertujuan mengetahui pengaruh pemberian ekstrak daun jambu keling terhadap gambaran mikroskopis tubulus seminiferus testis tikus yang terpapar timbal asetat. Metode: Penelitian eksperimental dengan randomized post test only control group menggunakan 18 tikus yang dibagi menjadi 3 kelompok yaitu (K-) diberi pakan standar, (K+) diberi pakan standar dan timbal asetat 40 mg/kgBB, serta (P) diberi pakan standar, timbal asetat 40 mg/kgBB dan ekstrak daun jambu keling 150 mg/kgBB secara oral. Penelitian dilakukan selama 28 hari, pada hari ke-29 tikus dimatikan, testis diambil untuk dijadikan preparat, kemudian dilakukan penilaian kerusakan tubulus seminiferus menggunakan kriteria Johnsen Score. Data dianalisis menggunakan One-Way ANOVA dan Post-Hoc Bonferroni. Hasil: Terjadi kerusakan gambaran mikroskopis tubulus seminiferus testis kelompok yang terpapar timbal asetat berupa tidak ditemukannya beberapa tahapan spermatogenesis, serta perbaikan pada kelompok tikus yang diberikan ekstrak daun jambu keling berupa gambaran mikroskopis tubulus seminiferus dengan tahapan spermatogenesis yang lengkap. Analisis data menunjukkan terdapat perbedaan yang signifikan antara kelompok K+ dan P (p <0,05). Kesimpulan: Pemberian ekstrak daun jambu keling 150 mg/kgBB memiliki pengaruh terhadap perubahan gambaran mikroskopis tubulus seminiferus testis tikus (Rattus norvegicus) yang terpapar timbal asetat.

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: dr. Nita Afriani, M.Biomed
Uncontrolled Keywords: syzygium cumini, timbal asetat, tubulus seminiferus, testis
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
R Medicine > RB Pathology
Divisions: Fakultas Kedokteran
Depositing User: S1 Pendidikan Kedokteran
Date Deposited: 18 Oct 2019 15:15
Last Modified: 18 Oct 2019 15:15
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/50168

Actions (login required)

View Item View Item