PENGGUNAAN RANSUM BERSERAT KASAR TINGGI DAN EFEKNYA SETELAH PEMULIHAN TERHADAP INTAKE ENERGI, VENTRIKULUS, USUS HALUS DAN LEMAK ABDOMINAL AYAM BROILER

Novita, Putri (2019) PENGGUNAAN RANSUM BERSERAT KASAR TINGGI DAN EFEKNYA SETELAH PEMULIHAN TERHADAP INTAKE ENERGI, VENTRIKULUS, USUS HALUS DAN LEMAK ABDOMINAL AYAM BROILER. Diploma thesis, UNIVERSITAS ANDALAS.

[img]
Preview
Text (BAB I)
BAB I.pdf - Published Version

Download (359kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Cover dan Abstrak)
COVER ABSTRAK.pdf - Published Version

Download (262kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB V)
BAB V.pdf - Published Version

Download (210kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (379kB) | Preview
[img] Text (Full Text)
FULL TEXT.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penggunaan ransum berserat kasar tinggi dan efeknya setelah pemulihan terhadap intake energi, ventrikulus, usus halus (duodenum, jejunum, ileum) dan lemak abdominal ayam broiler. Penelitian ini menggunakan 126 ekor ayam broiler umur 1 hari (DOC) dari strain Cobb CP 707. Jenis kandang yang digunakan adalah kandang box dengan ukuran 100x50 cm perunit sebanyak 21 unit. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 3 perlakuan (pemberian serat kasar 4,5%, 6,0%, 7,5% selama 2 minggu dan masa pemulihan selama 3 minggu dengan 7 ulangan. Ransum disusun iso protein 19% dan iso energi 2900 Kkal/Kg. Parameter yang diukur adalah intake energi, bobot ventrikulus, panjang usus halus dan lemak abdominal. Hasil analisis keragaman menunjukkan penggunaan serat kasar hingga level 7,5% dalam ransum saat akhir perlakuan memberikan pengaruh tidak nyata (P>0,05) terhadap intake energi, berat ventrikulus, panjang usus halus (duodenum dan ileum), dan persentase lemak abdominal ayam broiler. Pada masa pemulihan panjang jejunum yang diberi pakan kontrol dengan kandungan serat kasar 4,5% berpengaruh nyata (P<0,05). Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa penggunaan ransum berserat kasar tinggi hingga 7,5% dalam ransum selama 2 minggu dengan masa pemulihan selama 3 minggu tidak memberikan pengaruh terhadap intake energi (327,37 kal), bobot ventrikulus (4,49/100gr BB), panjang usus halus bagian jejenum (27,86 cm) dan ileum (43,21 cm) serta lemak abdominal (0,75 %) pada ayam broiler, namun memberikan pengaruh terhadap panjang usus halus bagian jejunum dengan panjang mencapai 78,93 cm dari kontrol 53,57 cm. Kata kunci: Serat Kasar, Masa Pemulihan, Intake Energi, Ventrikulus, Panjang Usus, Lemak Abdominal.

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Dr. Ir. Sabrina, MS
Subjects: S Agriculture > SF Animal culture
Divisions: Fakultas Peternakan
Depositing User: S1 Fakultas Peternakan
Date Deposited: 18 Oct 2019 11:01
Last Modified: 18 Oct 2019 11:01
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/50151

Actions (login required)

View Item View Item