Efek Kombinasi Glibenklamid Dengan Calcium Channel Blocker Terhadap Penurunan Kadar Glukosa Darah Mencit Putih Diabetes

NOFRI, HENDRl SANDl (2012) Efek Kombinasi Glibenklamid Dengan Calcium Channel Blocker Terhadap Penurunan Kadar Glukosa Darah Mencit Putih Diabetes. S2 thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Skripsi Full Text)
S2 Pacasarjana Farmasi 2012 Nofri Hendri Sandi 06213005.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

Prevalensi diabetes mellitus cendrung meningkat. Menurut World Health Organisation (WHO), pada tahun 2000 jumlah penderita diabetes mellitus di dunia berjumlah 150 juta orang. Pada tahun 2025 diperkirakan meningkat menjadi 300 juta orang dan Indonesia menempati urutan ke-5 pengidap diabetes terbanyak di dunia. Peningkatan insiden diabetes mellitus akan diiringi dengan peningkatan terjadinya komplikasi kronik yang menyertainya. Salah satu komplikasi yang menyertai diabetes mellitus adalah hipertensi. Pada pasien diabetes mellitus dengan hipertensi diperlukan pemberian antidiabetes dan antihipertensi. Salah satu bentuk kombinasi antidiabetes dan antihipertensi adalah glibenklamid dengan calcium channel blacker. Jika ditinjau mekanisme kerja dari kedua goiongan obat ini ada hubungannya dengan kanal kalsium, dimana glibenklamid (goiongan sulfonilurea) berdampak terhadap pembukaan kanal kalsium sedangkan calcium channel blacker berdampak terhadap penutupan kanal kalsium. Mekanisme seperti ini diduga juga teqadi pada sel beta pankreas penghasil insulin dan akan berpengaruh terhadap keberhasilan peningkatan sekresi insulin oleh sulfonilurea, yang pada akhirnya berpengaruh terhadap kemampuan sulfonilurea dalam menurunkan kadar glukosa darah. Tinjauan terhadap hal-hal tersebut mendasari dugaan adanya efek kombinasi glibenklanmid dan calcium channel blacker terhadap penurunan kadar glukosa darah.

Item Type: Thesis (S2)
Supervisors: Prof. Dr. Helmi Arifin, MS,. Apt
Subjects: R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Divisions: Fakultas Farmasi > S2 Farmasi
Depositing User: TID Rafiqatul Fikri
Date Deposited: 21 Apr 2025 08:17
Last Modified: 22 Apr 2025 03:02
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/494535

Actions (login required)

View Item View Item