Syalsabila, Dian (2025) Keragaman Haplotipe Kukang Sunda (Nycticebus coucang Boddaert, 1785) di Sumatera Berdasarkan Gen CO1. S1 thesis, Universitas Andalas.
![]() |
Text (Cover & Abstrak)
Cover & Abstrak.pdf - Published Version Download (576kB) |
![]() |
Text (BAB I. Pendahuluan)
BAB I. Pendahuluan.pdf - Published Version Download (541kB) |
![]() |
Text (BAB V. Kesimpulan)
BAB V. Kesimpulan.pdf - Published Version Download (533kB) |
![]() |
Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version Download (600kB) |
![]() |
Text (Tugas Akhir Full Text)
Tugas Akhir Full Text.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only until 3 February 2026. Download (3MB) | Request a copy |
Abstract
Kukang Sunda (Nycticebus coucang) merupakan primata arboreal dan nokturnal yang tersebar di Paparan Sunda dan telah diklasifikasikan sebagai spesies endangered. Informasi mengenai keragaman haplotipe dengan penanda gen CO1 (Cytochrome Oxidase Sub Unit 1) merupakan salah satu parameter dalam menentukan keragaman genetik dan mengetahui kesimpulan biogeografis pada suatu spesies berdasarkan haplotype network. Riset ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana keragaman genetik dan penentuan wilayah persebaran geografis N. coucang di Sumatera. Penelitian ini telah dilaksanakan selama lima bulan di Laboratorium Genetika dan Biomolekuler, Departemen Biologi, Universitas Andalas. Sampel yang digunakan yaitu sampel rambut dari hasil pelepasliaran N. coucang di Hutan Pendidikan dan Penelitian Biologi (HPPB), Universitas Andalas dan sampel yang dikoleksi secara langsung di Taman Margasatwa dan Budaya Kinantan, Bukttinggi berupa sampel rambut. Analisis dilakukan pada sekuen gen CO1 N. coucang di Sumatera Barat dan sekuen dari peneliti lain untuk beberapa tempat di Sumatera. Hasil analisis gen CO1 sepanjang 667 bp dilakukan pada 15 individu N. coucang asal Sumatera dan tambahan sekuen pembanding menghasilkan 9 haplotipe. Nilai diversitas haplotipe (Hd) dan diversitas nukleotida (π) dengan panjang sekuen 667 bp masing-masing adalah 0,939 dan 0,011. Nilai tersebut menunjukkan diversitas haplotipe yang tergolong tinggi dengan diversitas nukleotida yang rendah.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Supervisors: | Prof. Dr. Dewi Imelda Roesma, M.Si; Dr. Djong Hon Tjong, MS |
Uncontrolled Keywords: | haplotipe; haplotype network; nycticebus coucang; gen CO1 |
Subjects: | Q Science > QH Natural history > QH426 Genetics |
Divisions: | Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > S1 Biologi |
Depositing User: | S1 Biologi Unand |
Date Deposited: | 15 Apr 2025 02:42 |
Last Modified: | 15 Apr 2025 02:42 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/492608 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |