Rahmah, Miftahul (2025) Gambaran Pengetahuan Ibu Tentang Kejadian Ikutan Pasca Imunisasi (KIPI) DPT-HB-Hib Di Wilayah Kerja Puskesmas Padang Tarok Kabupaten Agam. S1 thesis, Universitas Andalas.
![]() |
Text (Cover dan Abstrak)
Cover dan Abstrak.pdf - Published Version Download (1MB) |
![]() |
Text (BAB I)
BAB I.pdf - Published Version Download (2MB) |
![]() |
Text (BAB VI)
BAB VI.pdf - Published Version Download (467kB) |
![]() |
Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version Download (3MB) |
![]() |
Text (Skripsi full text)
Tugas Akhir fulltext_Miftahul.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (9MB) | Request a copy |
Abstract
Imunisasi merupakan salah satu upaya preventif dalam menurunkan angka kesakitan dan kematian akibat penyakit yang dapat dicegah. Namun, pelaksanaan imunisasi sering kali diiringi oleh Kejadian Ikutan Pasca Imunisasi (KIPI) yang dapat menimbulkan kekhawatiran di kalangan orang tua, khususnya ibu yang berperan penting dalam respon yang diberikan serta keberlansungan program imunisasi anak. Capaian imunisasi DPT-HB-Hib di Kabupaten Agam termasuk terendah yang hanya mencapai 48,5% dengan Puskesmas Padang Tarok termasuk 4 terendah dari 23 Puskesmas yang ada di Kabupaten Agam yang hanya mencapai 34,2% capaian imunisasinya. Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan pengetahuan ibu mengenai Kejadian Ikutan Pasca Imunisasi (KIPI) DPT-HB-Hib, status imunisasi DPT-HB-Hib anak, dan gambaran Kejadian Ikutan pasca Imunisasi (KIPI) DPT-HB-Hib di wilayah kerja Puskesmas Padang Tarok Kabupaten Agam. Penelitian ini menggunakan desain deskriptif kuantitatif dengan pendekatan cross sectional. Jumlah populasi 143 orang dan menggunakan sampel penelitian berjumlah 100 ibu yang memiliki bayi usia ≤ 1 tahun, yang dipilih menggunakan teknik proposional sampling yang akan di ambil dari 11 jorong dari wilayah kerja Puskesmas Padang Tarok Kabupaten Agam. Data dikumpulkan melalui angket menggunakan kuesioner terstruktur dan dianalisis secara deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar ibu (61%) memiliki pengetahuan baik tentang KIPI. Status imunisasi DPT-HB-Hib anak yang lengkap hanya 36%. 79% anak mengalami KIPI setelah menerima imunisasi DPT-HB-Hib dan gejala terbanyak yaitu demam ringan 57%. Penelitian ini menyimpulkan bahwa mayoritas ibu memiliki pengetahuan yang cukup mengenai KIPI DPT-HB-Hib, namun masih diperlukan edukasi yang berfokus tentang KIPI agar meningkatkan pemahaman ibu dan tetap patuh untuk melanjutkan imunisasi anaknya. Kata Kunci: Pengetahuan Ibu, KIPI,Status, Imunisasi, DPT-HB-Hib
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Supervisors: | dr. Firdawati, M. Kes., Ph.D; Erda Mutiara Halida, SST., M. Keb |
Uncontrolled Keywords: | Pengetahuan ibu; KIPI; Status; Imunisasi; DPT-HB-Hib |
Subjects: | R Medicine > RZ Other systems of medicine |
Divisions: | Fakultas Kedokteran > S1 Kebidanan |
Depositing User: | s5 sdffgdafgda kebidananddfvaevgdfgasdg |
Date Deposited: | 12 Apr 2025 04:55 |
Last Modified: | 12 Apr 2025 04:55 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/492018 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |