Mulya, Sukma Dewi (2025) EFEKTIVITAS Eco-enzyme KULIT BUAH JERUK DAN NANAS DALAM MENEKAN PERTUMBUHAN Neoscytalidium dimidiatum Penz. PENYEBAB PENYAKIT KANKER BATANG PADA TANAMAN BUAH NAGA (Hylocereus polyrhizus Lem.). S1 thesis, Universitas Andalas.
![]() |
Text (Cover dan Abstrak)
cover dan abstrack.pdf - Published Version Download (107kB) |
![]() |
Text (BAB I Pendahuluan)
BAB I Pendahuluan.pdf - Published Version Download (191kB) |
![]() |
Text (BAB V Kesimpulan dan Saran)
BAB V Kesimpulan dan Saran.pdf - Published Version Download (56kB) |
![]() |
Text
Daftar Pustaka.pdf - Published Version Download (73kB) |
![]() |
Text (Skripsi Full Text)
Full Text Skripsi.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (14MB) | Request a copy |
Abstract
Jamur Neoscytalidium dimidiatum merupakan patogen penting yang menyebabkan penyakit kanker batang pada tanaman buah naga. Salah satu pananganan sampah organik adalah dengan pembuatan eco-enzyme sebagai fungisida nabati dengan mencampurkan kulit buah, gula merah, dan air yang difermentasi selama 3 bulan. Tujuan penelitian untuk mengetahui eco-enzyme kulit buah jeruk dan nanas terbaik dalam menekan pertumbuhan jamur Neoscytalidium dimidiatum. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 5 perlakuan dan 5 ulangan. Perlakuan terdiri atas kontrol, eco-enzyme kulit buah jeruk, eco-enzyme kulit buah nanas, eco-enzyme campuran kulit buah jeruk + nanas, dan fungisida propinep 0,2%. Penelitian ini menggunakan metode peracunan media. Parameter yang diamati adalah luas koloni, pertumbuhan koloni, jumlah konidia, daya kecambah konidia, berat basah, dan berat kering jamur N. dimidiatum. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perlakuan eco-enzyme kulit buah terbaik dalam menekan pertumbuhan jamur N. dimidiatum adalah eco-enzyme campuran kulit buah jeruk dan kulit buah nanas dengan tingkat efektivitas terhadap luas koloni, jumlah konidia, daya kecambah konidia, berat basah dan kering jamur mencapai 41,09%-77,72%.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Supervisors: | Prof. Dr. Ir. Darnetty, Msc |
Uncontrolled Keywords: | Buah naga; Eco-enzyme; kanker batang; Neoscytalidium dimidiatum. |
Subjects: | S Agriculture > S Agriculture (General) |
Divisions: | Fakultas Pertanian > S1 Proteksi Tanaman |
Depositing User: | S1 Agroteknologi Agroteknologi |
Date Deposited: | 24 Mar 2025 08:01 |
Last Modified: | 24 Mar 2025 08:01 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/490972 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |