Efek Protektif Extra Virgin Olive Oil dan Virgin Coconut Oil terhadap Histopatologi Ginjal Tikus Putih Model Preeklampsia

Hikmah, Syafradatul (2025) Efek Protektif Extra Virgin Olive Oil dan Virgin Coconut Oil terhadap Histopatologi Ginjal Tikus Putih Model Preeklampsia. S1 thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Cover and Abstrak)
Cover and Abstrak.pdf - Published Version

Download (81kB)
[img] Text (Bab 1)
BAB I.pdf - Published Version

Download (157kB)
[img] Text (Bab Akhir)
BAB akhir.pdf - Published Version

Download (33kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (195kB)
[img] Text (2111011045_Syafradatul Hikmah_Full Text)
2111011045_Syafradatul Hikmah_Full Text.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Preeklampsia terjadi pada 2-8% kehamilan diseluruh dunia dan ditandai adanya gangguan pada beberapa organ termasuk organ ginjal. Endoteliosis glomerulus merupakan ciri utama gangguan histologi ginjal akibat preeklmapsia. Pemberian Extra Virgin Olive Oil (EVOO) dan Virgin Coconut Oil (VCO) yang kaya akan antioksidan dan antinflamasi, berperan dalam mengurangi stres oksidatif dan peradangan sistemik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efek protektif pemberian kombinasi EVOO dan VCO terhadap histopatologi ginjal tikus putih model preeklampsia. Parameter yang diamati meliputi rasio organ ginjal, skor kerusakan ginjal (endoteliosis glomerulus) dan diameter glomerulus ginjal dengan mikroskop cahaya. Penelitian ini menggunakan 25 ekor tikus hamil galur Wistar dibagi lima kelompok: kelompok kontrol negatif injeksi PBS 0,2ml; kelompok kontrol positif injeksi L-NAME 75mg/kgBB (tikus model preeklampsia) secara intraperitoneal hari ke-9 hingga ke-18 kehamilan; kelompok perlakuan I (tikus model preeklampsia + EVOO 4,5ml/kgBB tikus); kelompok perlakuan II (tikus model preeklampsia + VCO 4,5ml/KgBB tikus); dan kelompok perlakuan III (tikus model preeklampsia + kombinasi 2,25ml/KgBB EVOO dan 2,25ml/KgBB VCO). EVOO dan VCO diberikan secara oral hari ke-1 hingga ke-18 kehamilan. Data hasil penelitian dianalisis secara statistik dengan Analysis Of Variance (ANOVA) satu arah. Berdasarkan hasil statistik pemberian kombinasi EVOO dan VCO memiliki pengaruh yang signifikan terhadap rasio organ ginjal dan diameter glomerulus ginjal tikus putih model preeclampsia (p<0,05). Serta pemberian kombinasi EVOO dan VCO lebih efektif mencegah kerusakan histologi ginjal akibat preeklampsia dengan derajat ringan. Sehingga dapat disimpulkan pemberian kombinasi EVOO dan VCO memberikan pengaruh signifikan terhadap parameter histopatologi ginjal tikus model preeklmapsia.

Item Type: Thesis (S1)
Supervisors: apt. Elsa Badriyya, M.Si.; Prof. Dr. apt. Almahdy A, MS.
Uncontrolled Keywords: Extra Virgin Olive Oil (EVOO), Virgin Coconut Oil (VCO), L-NAME, preeklampsia, histopatologi ginjal
Subjects: R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Divisions: Fakultas Farmasi > S1 Farmasi
Depositing User: S1 Fakultas Farmasi
Date Deposited: 24 Mar 2025 07:41
Last Modified: 24 Mar 2025 07:41
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/490939

Actions (login required)

View Item View Item