Kajian Beberapa Sifat Kimia Inceptisol pada Berbagai Penggunaan Lahan di Kecamatan Batipuh Selatan, Kabupaten Tanah Datar

Marshal, Rizki Maulana (2025) Kajian Beberapa Sifat Kimia Inceptisol pada Berbagai Penggunaan Lahan di Kecamatan Batipuh Selatan, Kabupaten Tanah Datar. S1 thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Cover & Abstrak)
Cover & Abstrak skripsi Rizki.pdf - Published Version

Download (680kB)
[img] Text (Bab I. Pendahuluan)
Bab I. Pendahuluan Skripsi Rizki.pdf - Published Version

Download (559kB)
[img] Text (Bab V. Penutup)
Bab V. Penutup Skripsi Rizki.pdf - Published Version

Download (312kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka Rizki.pdf - Published Version

Download (424kB)
[img] Text (Skripsi Full Text)
skripsi full text rizki fix.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (4MB) | Request a copy

Abstract

Perubahan penggunaan lahan yang tidak sesuai dapat mengakibatkan penurunan kualitas lahan dan kerusakan lingkungan. Penurunan kualitas tanah berpengarih terhadap sifat tanah, salah satunya sifat kimia tanah. Sifat kimia tanah sangat menentukan produktivitas lahan, semakin baik sifat kimia tanah maka produktivitas lahan semakin tinggi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mengkaji beberapa sifat kimia inceptisol pada berbagai penggunaan lahan di Kecamatan Batipuh Selatan, Kabupaten Tanah Datar. Penelitian menggunakan metode pengambilan sampel secara purpossive random sampling berdasarkan penggunaan lahan (sawah, kopi, alpukat dan hutan sebagai kontrol). Sampel tanah diambil dengan 3 kali pengulangan pada setiap penggunaan lahan dengan 2 kedalaman (kedalaman 0-30 cm dan 30-60 cm) dengan total 24 sampel tanah. Parameter yang dianalisis di Laboratorium meliputi C-organik (Walkey and Black), pH H_2 O (elektrometik), kadar Al-dd (volumetri), N-total (Kjehdahl), KTK (ekstraksi NH_4 OAC 1N pH 7), P-tersedia (Bray 1), dan Rasio C/N. Hasil analisis sifat kimia tanah pada berbagai penggunaan lahan menunjukkan kadar C-organik berkisar 1,01 – 2,18%, pH H_2 O 5,66 – 6,48, kadar Al-dd 0,57 – 1,44 me/100g, N-total tanah 0,07 – 0,25%, KTK 11,8 – 24,1 me/100g, P-tersedia berkisar 11,25 – 18,15 ppm, dan Rasio C/N tanah 8,61 – 14,84%. Berdasarkan hasil analisis yang dilakukan hutan (kontrol) dan sawah memiliki sifat kimia tanah yang lebih baik dibandingkan alpukat dan kopi.

Item Type: Thesis (S1)
Supervisors: Prof. Dr. rer.nat. Ir. Syafrimen Yasin, MS. Msc; Dr. Ir. Gusnidar, MP
Uncontrolled Keywords: Kecamatan Batipuh Selatan, Inceptisol, Penggunaan Lahan, Sifat Kimia Tanah
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Pertanian > S1 Ilmu Tanah
Depositing User: s1 ilmu tanah
Date Deposited: 18 Mar 2025 01:48
Last Modified: 18 Mar 2025 01:48
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/489933

Actions (login required)

View Item View Item