Alasan Mahasiswi Kelas Menengah Atas Menjadi Penyanyi Orgen Tunggal Dikota Padang

SUDIHARTO, SEPTIYANI MAULINA (2014) Alasan Mahasiswi Kelas Menengah Atas Menjadi Penyanyi Orgen Tunggal Dikota Padang. S1 thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Skripsi Full Teks)
ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK SOSIOLOGI 2014 SEPTIYANI MAULINA SUDIHARTO.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Perkembangan dunia hiburan saat ini telah menjamur ke seluruh lapisan masyarakat. terutama sarana hiburan orgen tunggal. Dengan berbagai ragam permintaan dari masyarakat, salah satunya menginginkan biduan atau penyanyi orgen yang muda, maka mulai menjamur penyanyi orgen tunggai yang merupakan mahasiswi dari berbagai perguruan linggi. Dari beberapa penyanyi yang juga merupakan mahasiswi. terdapal mahasiswi yang berasal dari keluarga menengah atas menjadi penyanyi orgen tunggal. Menariknya. fenomena ini timbul bukan dari alasan ekonomi, melainkan dari berbagai alasan yang beragam. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui alasan mahasiswi keias menengah atas menjadi penyanyi orgen tunggai. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan tipe pendekatan deskripif. Teknik pengumpulan data adalah observasi dan wawancara mendalam. Analisis data menggunakan metode deskriptif yaitu data yang diperoleh di lapangan disusun secara sistematis dan disajikan secara deskriptif sehingga dapat memberikan gambaran tentang permasalahan yang ada. Penelitian ini menggunakan teori Motif yang dikemukakan oleh Alfred Schutz. Gambaran yang akan dideskripsikan adalah profil dan alasan mahasiswi kelas menengah atas yang menjadi penyanyi orgen tunggal. Dari hasil penelitian, alasan para mahasiswi kelas menengah atas menjadi penyanyi orgen tunggai dibedakan atas dua hal. Yang pertama, because motive dan yang kedua adalah in order la moiive. Because motive : latar belakang keluarga penyanyi. menyalurkan hobi. mencapai rasa puas dan bangga terhadap diri sendiri, dorongan dan ajakan dari tcman-teman, rasa puas menghasilkan uang sendiri. serta mengetahui teknik dalam bemyanyi. Sementara itu in order la motive : mengetahui teknik dalam bemyanyi dan keinginan untuk lebih sukses kedepannya.

Item Type: Thesis (S1)
Supervisors: Dra. Dwiyanti Hanandini. M. Si; Dra. Mira Elfina, M. Si
Subjects: H Social Sciences > HM Sociology
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > S1 Sosiologi
Depositing User: Ms Dian Budiarti
Date Deposited: 12 Mar 2025 02:15
Last Modified: 12 Mar 2025 02:15
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/489751

Actions (login required)

View Item View Item