KEMAMPUAN BATUBARA SUBBITUMINUS YANG DIAKTIVASI DENGAN UREA DALAM MENGADSORPSI INSEKTISIDA DIMETOAT PADA INCEPTISOL

Andestopano, Alfino (2025) KEMAMPUAN BATUBARA SUBBITUMINUS YANG DIAKTIVASI DENGAN UREA DALAM MENGADSORPSI INSEKTISIDA DIMETOAT PADA INCEPTISOL. S1 thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Cover dan Abstrak)
COVER & ABSTRAK.pdf - Published Version

Download (316kB)
[img] Text (BAB I. PENDAHULUAN)
BAB I PENDAHULUAN.pdf - Published Version

Download (286kB)
[img] Text (BAB V. PENUTUP)
BAB V PENUTUP.pdf - Published Version

Download (183kB)
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (352kB)
[img] Text
SKRIPSI_ALFINO ANDESTOPANO_22010231022..pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Penggunaan insektisida secara terus menerus dan berlebihan dapat mengganggu produktivitas tanah. Kondisi yang demikian sangat menghambat produksi tanaman karena kesuburan tanah sudah berkurang dan juga residu insektisida yang tertinggal akan masuk ke dalam tanah sehingga akan mencemari air tanah. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan dan mengkaji formulasi subbituminus dan Urea yang tepat dalam mengadsorpsi insektisida berbahan aktif dimetoat pada Inceptisol. Penelitian ini telah dilaksanakan dari bulan April sampai November 2024 di Laboratorium Kimia dan Kesuburan Tanah Fakultas Pertanian Universitas Andalas. Terdapat 3 (tiga) perlakuan yaitu: 500g Inceptisol atau kontrol, 500g Inceptisol + 10g subbituminus (40 ton/ha), dan 500g Inceptisol + 10g subbituminus diaktivasi dengan 10% Urea. Parameter yang dianalisis yaitu pH, KTK, C-Organik, dan FT-IR. Hasil penelitian menunjukkan kemampuan batubara subbituminus yang diaktivasi dengan 10 % urea dapat meningkatkan nilai pH H2O menjadi 6,2 unit, C-Organik menjadi 2,30 %, dan KTK menjadi 40,80 cmol/kg dibandingkan dengan kontrol. Kemampuan Inceptisols yang diameliorasi dengan batubara subbituminus yang diaktivasi dengan 10 % Urea dapat meningkatkan kapasitas adsorpsi dimetoat sebesar 628.95 dibandingkan dengan tanpa aktivasi dan kontrol. Pada konsentrasi 2000 mg L-1 perlakuan ini memiliki nilai efektifitas (R) paling tinggi yakni sebesar 95.96 % dibandingkan tanpa aktivasi dan kontrol. Mekanisme adsorpsi dapat terjadi secara kimia maupun fisika, akan tetapi lebih mengarah pada persamaan langmuir (kimia) dibandingkan dengan persamaan freundlich (fisika). Penggunaan batubara subbituminus yang diaktivasi dengan 10 % Urea paling efektif meningkatkan kapasitas adsorpsi dalam menjerap dimetoat agar tidak mencemari air tanah.

Item Type: Thesis (S1)
Supervisors: Prof. Dr. Ir. Herviyanti, MS., Dr. Ir. Teguh Budi Prasetyo, MS
Uncontrolled Keywords: Adsorpsi, Dimetoat, Inceptisol, Subbituminus, Urea.
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Pertanian > S1 Ilmu Tanah
Depositing User: s1 ilmu tanah
Date Deposited: 11 Mar 2025 07:18
Last Modified: 11 Mar 2025 07:18
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/489655

Actions (login required)

View Item View Item