Aspek Farmakokinetika Klinik Obat-obat Yang digunakan pada Pasien sirosis Hati Di Bangsal Interne RSUP DR. M.Djamil Padang Periode Oktober2011-Januar12012

Oktaviani, Ira (2012) Aspek Farmakokinetika Klinik Obat-obat Yang digunakan pada Pasien sirosis Hati Di Bangsal Interne RSUP DR. M.Djamil Padang Periode Oktober2011-Januar12012. S2 thesis, Fakultas Farmasi.

[img] Text (Skripsi Full Teks)
S2 Pasca Sarjana Farmasi 2012 Ira Oktaviani RZ 0921213024.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (8MB)

Abstract

Farmakokinetik merupakan studi yang menghubungkan antara regimen dosis dan perubahan konsentrasi obat di dalam tubuh setiap waktunya, dan farmakokinetika klinik merupan aplikasi konsep farmakokinetik pada dunia pengobatan dalam rangka membantu keberhasilan pengobatan. Pada prinsipnya penerapan farmakokinetika klinik bertujuan untuk meningkatkan efektivitas terapi atau menurunkan efek samping dan toksisitas obat pada pasien. Organ hati memegang peranan penting sebagai organ yang berfungsi dalam eliminasi dan bertanggung jawab terhadap metabolisme beberapa bagian besar golongan obat. Pada penyakit gangguan fungsi hati, kemampuan organ tersebut untuk memetabolisme obat juga akan terganggu. Jadi perubahan fungsi hati akan menyebabkan perubahan kadar obat di dalam darah, sehingga dapat mengubah pula efek yang ditimbulkan. Sirosis hepatis adalah suatu keadaan patologis yang menggambarkan stadium akhir fibrosis hepatik yang berlangsung progresif yang ditandai distorsi dari arsitektur hepar dan pembentukan nodulus regeneratif. Pada sirosis hati, dapat terjadi akumulasi kadar obat di dalam plasma terutama yang dimetabolisme di hati, konsekuensinya regimen dosis obat tertentu harus disesuaikan berdasarkan laju metabolisme pasien dengan gangguan fungsi hati.Penelitian ini bertajuan untuk mengetahui Aspek Farmakokinetik Klinik Obat-Obat yang digunakan pada pasion sirosis hati yang berada di bangsal inteme RSUP. Dr. M. Djamil Padang untuk dapat meminimalkan toksisitas dan mengoptimalkan kualitas hidup pasien. Penelitian dilakukan dengan analisa deskriptif yang dikerjakan secara prospektif terhadap 20 pasien sirosis hati di bangsal inteme RSUP DR. M. Djamil Padang selama bulan Oktober 2011 sampai Januari 2012. Data yang diambil adalah data rekam medik pasien yang menggunakan obat memperparah fungsi hati pasien (obat-obat dengan indeks terapi serapit, obat-obat yang dimetabolisme terutama di hati, serta obat-obat yang memiliki efek hepatotoksik) dan observasi langsung kepada pasien atau keluarga pasien. Kemudian obat yang digunakan dicatat pada formulir yang tersedia. Adapun data yang dibutuhkan pada rekam medik antara lain: nama pasien, jenis kelamin, umur, obat yang digunakan, kadar SGPT, kadar SGOT, waktu prothrombin, kadar albumin darah, kadar bilirubin total, asites, covepalopati hepatika dan data-data lain yang diperlukan.

Item Type: Thesis (S2)
Supervisors: Henny Lucida, Apt ; Deswinar Darwin
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Fakultas Farmasi > S2 Farmasi
Depositing User: Pustakawan Marne Dardanellen
Date Deposited: 24 Feb 2025 08:18
Last Modified: 24 Feb 2025 08:18
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/488906

Actions (login required)

View Item View Item