Populasi Serangga Herbivora dan Musuh Alami serta Produksi Beberapa Varietas Tanaman Jagung (Zea mays L.) di Kabupaten Lima Puluh Kota

Indah, Dwi Anjelly (2019) Populasi Serangga Herbivora dan Musuh Alami serta Produksi Beberapa Varietas Tanaman Jagung (Zea mays L.) di Kabupaten Lima Puluh Kota. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img]
Preview
Text (cover dan abstrak)
COVER DAN ABSTRAK.pdf - Published Version

Download (119kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Bab I Pendahuluan)
BAB I PENDAHULUAN.pdf - Published Version

Download (224kB) | Preview
[img]
Preview
Text (bab akhir penutup)
BAB AKHIR PENUTUP.pdf - Published Version

Download (87kB) | Preview
[img]
Preview
Text (daftar pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (254kB) | Preview
[img] Text (skripsi full text)
SKRIPSI FULL TEXT.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Jagung hibrida mempunyai potensi hasil lebih tinggi dibandingkan varietas bersari bebas, berumur genjah, dan resisten terhadap hama dan penyakit. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mempelajari fluktuasi populasi serangga herbivora dan musuh alami pada beberapa varietas tanaman jagung (Zea mays L.). Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) dengan 6 perlakuan dan 4 ulangan. Perlakuan yang digunakan ialah jagung varietas Pertiwi-3, N 35, N 37, NT 10, NT 104, dan NT 105. Parameter pengamatan adalah deskripsi kondisi lahan penelitian, jenis serangga herbivora dan musuh alami, populasi serangga herbivora dan musuh alami, kerapatan trikoma masing-masing varietas tanaman jagung, dan produksi jagung (kg/ha). Data dianalisis menggunakan sidik ragam atau analisis of variance (ANOVA), apabila berpengaruh nyata maka dilanjutkan dengan uji DNMRT pada taraf 5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ditemukan 4 jenis serangga herbivora dan 3 jenis musuh alami yang mendominasi pada enam varietas jagung hibrida. Jenis serangga herbivora yang dominan yaitu E. admirabilis pada varietas NT 105. Jenis musuh alami yang dominan yaitu D.thoracicus pada varietas NT 37. Jumlah trikoma terbanyak yaitu pada varietas Pertiwi-3 dengan rata-rata 11,35 cm2 dibandingkan kelima varietas lainnya pada bagian daun dan tidak ada perbedaan hasil setiap varietasnya pada bagian batang. Produksi jagung tertinggi yaitu pada varietas Pertiwi-3 sebesar 146 kg/ha. Kata kunci : Jagung hibrida, musuh alami, produksi, serangga herbivora, trikoma

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Pertanian > Agroekoteknologi
Depositing User: s1 agroekoteknologi pertanian
Date Deposited: 26 Jul 2019 15:17
Last Modified: 26 Jul 2019 15:17
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/48786

Actions (login required)

View Item View Item