Putri, Indah Mayuni Putri (2025) IMPLEMENTASI KEBIJAKAN PENGELOLAAN DAN PELAYANAN INFORMASI PUBLIK BERBASIS WEBSITE (E-PPID) DI KOMISI PEMILIHAN UMUM (KPU) KABUPATEN KERINCI. S1 thesis, Universitas Andalas.
Text (Cover dan Abstrak)
COVER DAN ABSTRAK.pdf - Published Version Download (197kB) |
|
Text (Bab I Pendahuluan)
BAB PENDAHULUAN.pdf - Published Version Download (652kB) |
|
Text (Bab VI Penutup)
BAB PENUTUP.pdf - Published Version Download (215kB) |
|
Text (Daftar Pustaka)
DAPUS.pdf - Published Version Download (336kB) |
|
Text (Skripsi Full Text)
SKRIPSI INDAH FIXS.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (3MB) | Request a copy |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan Implementasi Kebijakan Pengelolaan dan Pelayanan Informasi Publik Berbasis Website (E-PPID) di Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Kerinci. Penelitian ini dilatarbelakangi pentingnya transparansi dan akuntabilitas informasi publik dalam mendukung penyelenggaraan pemilu yang demokratis dan partisipatif. Di era digital, E-PPID menjadi sarana yang efektif untuk memenuhi kebutuhan informasi publik yang cepat, tepat, dan transparan. Namun, terdapat tantangan dalam pengelolaannya, baik dari aspek teknologi maupun sumber daya manusia. Penelitian ini menggunakan metode pendekatan kualitatif dengan desain penelitian deskriptif. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik wawancara, observasi, serta dokumentasi. Pemilihan informan penelitian menggunakan teknik purposive sampling, dengan triangulasi sumber data. Analisis hasil temuan penelitian dilakukan menggunakan teori implementasi kebijakan oleh Edwards III, dengan empat variabel, yakni komunikasi, sumberdaya, disposisi, dan struktur birokrasi. Berdasarkan hasil penelitian yang dianalisis menggunakan variable teori Edward III, ditemukan bahwa implementasi kebijakan pengelolaan dan pelayanan informasi publik berbasis website (E-PPID) di KPU Kabupaten Kerinci masih menghadapi berbagai kendala. Komunikasi antar bagian belum berjalan optimal, yang menyebabkan informasi di website tidak lengkap dan tidak selalu diperbarui tepat waktu. Keterbatasan sumber daya manusia dan anggaran menghambat pengelolaan informasi secara efektif, sementara kurangnya pemahaman tentang tujuan kebijakan serta minimnya insentif bagi pelaksana kebijakan mengurangi motivasi kerja. Selain itu, meskipun struktur birokrasi sudah ada, koordinasi antar bagian masih belum maksimal, yang menyebabkan ketidakefisienan dalam pelaksanaan kebijakan.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Supervisors: | Kusdarini, S.IP, M.PA; Nila Wahyuni, S.AP, M.AP |
Uncontrolled Keywords: | Implementasi, Pelayanan Publik, PPID |
Subjects: | J Political Science > JA Political science (General) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > S1 Administrasi Publik |
Depositing User: | S1 Administrasi Public |
Date Deposited: | 23 Jan 2025 07:29 |
Last Modified: | 23 Jan 2025 07:29 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/487381 |
Actions (login required)
View Item |