Naila Meuthia, Azza (2024) PENERAPAN PIDANA PENJARA DENGAN DISERTAI REHABILITASI TERHADAP PELAKU TINDAK PIDANA PENYALAHGUNAAN NARKOTIKA (Studi Pengadilan Negeri Padang Kelas IA). S1 thesis, Universitas Andalas.
Text (Cover dan Abstrak)
Cover dan Abstrak.pdf - Published Version Download (175kB) |
|
Text (Bab I Pendahuluan)
Bab I.pdf - Published Version Download (392kB) |
|
Text (Bab IV Penutup)
Bab IV.pdf - Published Version Download (126kB) |
|
Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version Download (269kB) |
|
Text (Skripsi Full Text)
Skripsi Full.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
Penerapan pidana penjara beserta rehabilitasi bagi pelaku tindak penyalahgunaan narkotika merupakan salah satu bentuk pemidanaan di Pengadilan Negeri Padang Kelas IA. Undang-Undang No. 35 Tahun 2009 tentang Narkotika mengatur sanksi pidana dan rehabilitasi untuk menjaga ketertiban hukumdengan hakim berperan sentral dalam menentukan jenis sanksi. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh tingginya angka penyalahgunaan narkotika dan pentingnya penjatuhan sanksi yang tepat oleh hakim sesuai kategori pengguna narkotika. Pokok permasalahan yang akan dibahas dalam penelitian ini sebagai berikut: 1. Bagaimana pertimbangan hakim dalam menjatuhkan pidana penjara dengan disertai rehabilitasi terhadap pelaku tindak pidana penyalahgunaan narkotika di wilayah hukum Pengadilan Negeri Padang Kelas IA? 2. Bagaimana kategori penerapan pidana penjara dengan disertai rehabilitasi terhadap pelaku tindak pidana penyalahgunaan narkotika di wilayah hukum Pengadilan Negeri Padang Kelas IA? Metode penelitian yang digunakan adalah yuridis empiris dengan sifat penelitian deskriptif, mengumpulkan data primer dari wawancara dengan Hakim di Pengadilan Negeri Padang Kelas IA dan data sekunder dari dokumen putusan dan peraturan yang berlaku. Pemilihan sampel menggunakan teknik purposive sampling dengan mengambil 4 dari 25 perkara yang dijatuhi pidana penjara dan rehabilitasi pada tahun 2022-2024. Hasil Penelitian memperlihatkan bahwa pertimbangan hakim dalam menjatuhkan pidana penjara dengan disertai rehabilitasi terhadap pelaku tindak pidana penyalahgunaan narkotika di wilayah hukum Pengadilan Negeri Padang Kelas IA yang dalam perkaranya hakim menjatuhi hukuman penjara selama beberapa bulan dalam rentang waktu 1 (satu) sampai 2 (dua) tahun dan diperintahkan menjalani rehabilitasi medis rawat inap dengan durasi tertentu dalam rentang waktu 1 (satu) sampai 6 (enam) bulan di Rumah Sakit HB Saanin Padang dengan pelaksanaan menjalani pidana penjara terlebih dahulu kemudian menjalani rehabilitasi yang dihitung sebagai masa menjalani hukuman dengan merujuk Undang-Undang No. 35 Tahun 2009 tentang Narkotika dan SEMA No. 4 Tahun 2010 berdasarkan pertimbangan asesmen terpadu dan fakta-fakta persidangan. Kategori penerapan pidana penjara dengan disertai rehabilitasi terhadap pelaku tindak pidana penyalahgunaan narkotika di wilayah hukum Pengadilan Negeri Padang Kelas IA dengan merujuk UU Narkotika yaitu penyalah guna, pecandu, dan korban penyalahgunaan narkotika dan dalam putusan tersebut terdakwa sebagai penyalah guna dengan sanksi pidana penjara dengan disertai rehabilitasi.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Supervisors: | Prof. Dr. Aria Zurnetti, S.H., M.Hum Riki Afrizal, S.H,.M.H. |
Uncontrolled Keywords: | Penyalahgunaan Narkotika, Pidana Penjara, Rehabilitasi |
Subjects: | K Law > K Law (General) |
Divisions: | Fakultas Hukum |
Depositing User: | S1 Ilmu Hukum |
Date Deposited: | 15 Nov 2024 04:15 |
Last Modified: | 15 Nov 2024 04:15 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/484237 |
Actions (login required)
View Item |