Pengaruh Beberapa Konsentrasi POC Kulit Pisang Kepok Terhadap Pertumbuhan dan Hasil Bawang Merah (Allium ascalonicum L.) Varietas Birma

Sajid, Arpani (2024) Pengaruh Beberapa Konsentrasi POC Kulit Pisang Kepok Terhadap Pertumbuhan dan Hasil Bawang Merah (Allium ascalonicum L.) Varietas Birma. S1 thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Cover dan Abstrak)
COVER DAN ABSTRAK.pdf - Published Version

Download (165kB)
[img] Text (BAB I)
BAB I.pdf - Published Version

Download (79kB)
[img] Text (BAB V)
BAB V.pdf - Published Version

Download (61kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (206kB)
[img] Text (Skripsi Full Text)
SKRIPSI FULL TEXT.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Bawang merah (Allium ascalonicum L.) termasuk komoditas unggulan hortikultura yang banyak dikonsumsi masyarakat sebagai bahan campuran masak maupun rempah-rempah. Tingkat konsumsi bawang merah di Indonesia cenderung mengalami peningkatan setiap tahun, seiring dengan kebutuhan masyarakat yang terus meningkat. Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan konsentrasi pupuk organik cair kulit pisang yang terbaik untuk pertumbuhan dan hasil tanaman bawang merah. Penelitian ini telah dilaksanakan di Kebun Percobaan Fakultas Pertanian Universitas Andalas, Limau Manis, Kecamatan Pauh, Kota Padang, Sumatera Barat, dari bulan Februari 2024 sampai April 2024. Metode Penelitian ini berbentuk percobaan menggunakan rancangan acak lengkap (RAL) dengan 3 taraf konsentrasi pupuk organik cair kulit pisang, yaitu: 0%, 20%, dan 40%. Data hasil pengamatan dianalisis secara statistika dengan menggunakan uji F dengan taraf nyata 5% dan jika berbeda nyata (F hitung lebih besar dari F tabel), maka dilanjutkan dengan uji Duncan’s New Multiple Range Test (DNMRT) pada taraf 5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa konsentrasi 40% pupuk organik cair kulit pisang mampu meningkatkan pertumbuhan dan hasil tanaman bawang merah varietas birma.

Item Type: Thesis (S1)
Supervisors: Nilla Kristina, SP., M.Sc, Prof. Dr. Ir. Auzar Syarif, MS
Uncontrolled Keywords: Bawang Merah, Konsentrasi, Kulit Pisang, Pupuk Organik Cair
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Pertanian > S1 Agroteknologi
Depositing User: S1 Agroteknologi Agroteknologi
Date Deposited: 14 Nov 2024 03:58
Last Modified: 14 Nov 2024 03:58
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/484015

Actions (login required)

View Item View Item