Arguna, Jecki (2024) PENGARUH CARA APLIKASI DAN KONSENTRASI PUPUK NANOSILIKA TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL TANAMAN PADI (Oryza sativa L.) YANG DIBUDIDAYAKAN SECARA HEMAT AIR. S1 thesis, Universitas Andalas.
Text (Cover dan Abstrak)
Cover dan Asbtrak.pdf.PDF - Published Version Download (1MB) |
|
Text (BAB I PENDAHULUAN)
BAB 1 PENDAHULUAN.pdf.PDF - Published Version Download (1MB) |
|
Text (BAB V PENUTUP)
BAB V PENUTUP.pdf.PDF - Published Version Download (1MB) |
|
Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA . pdf.PDF - Published Version Download (1MB) |
|
Text (SKRIPSI FULL TEXT)
SKRIPSI FULL TEXT.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (2MB) | Request a copy |
Abstract
Padi (Oryza sativa) merupakan komoditi penting di Asia, terutama di Indonesia. Namun, saat sekarang produksi padi nasional belum mencukupi kebutuhan dalam negeri karena, antara lain berkurangnya lahan pertanian yang beralih fungsi, kekeringan dan kekurangan unsur hara. Untuk meningkatkan produksi, penerapan irigasi hemat air dan penambahan unsur hara seperti silika (Si) diharapkan menjadi solusi dalam mengatasi permasalahan dalam peningkatan produksi tanaman padi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui interaksi, cara aplikasi dan konsentrasi pupuk nanosilika terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman padi. Penelitian dilakukan di rumah kaca, di jalan lubuk Ipuh, Kelurahan Pisang, Kecamatan Pauh dan Laboratorium Fisiologi Tumbuhan, Fakultas Pertanian, Universitas Andalas dari bulan September sampai Desember 2023, menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) Faktorial dengan dua faktor. Faktor pertama cara aplikasi terdiri dari 2 taraf yaitu melalui akar dan daun. Faktor kedua konsentrasi nanosilika terdiri atas 5 taraf yaitu 0, 25, 50, 75, dan 100 ppm. Data dianalisis menggunakan uji F dan dilanjutkan dengan uji DNMRT jika F hitung lebih besar dari F tabel pada taraf nyata 5%. Hasil penelitian menunjukkan tidak adanya interaksi antara cara aplikasi dan konsentrasi pupuk nanosilika kecuali pada jumlah anakan total. Cara aplikasi nanosilika tidak memberikan pengaruh terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman padi kecuali pada pengamatan tinggi tanaman. Pemberian konsentrasi pupuk nanosilika tidak memberikan pengaruh terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman padi yang dibudidayakan secara hemat air.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Supervisors: | Prof. Dr. Ir Aswaldi Anwar, M.S |
Uncontrolled Keywords: | Aplikasi, Air, Cisokan, Interaksi, konsentrasi, Nanosilika, Padi |
Subjects: | S Agriculture > S Agriculture (General) |
Divisions: | Fakultas Pertanian > S1 Agroteknologi |
Depositing User: | S1 Agroteknologi Agroteknologi |
Date Deposited: | 12 Nov 2024 02:21 |
Last Modified: | 12 Nov 2024 02:21 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/483546 |
Actions (login required)
View Item |