Pengaruh Substitusi Tepung Ketan dengan Tepung Tempe terhadap Karakteristik Kue Sagon

Adira, Mifta (2024) Pengaruh Substitusi Tepung Ketan dengan Tepung Tempe terhadap Karakteristik Kue Sagon. S1 thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Cover dan Abstrak)
Cover dan Abstrak.pdf - Published Version

Download (339kB)
[img] Text (BAB I Pendahuluan)
BAB I (Pendahuluan).pdf - Published Version

Download (381kB)
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version

Download (118kB)
[img] Text (Kesimpulan dan Saran)
BAB 5 Penutup.pdf - Published Version

Download (29kB)
[img] Text (skripsi full text)
mifta adira skripsi full text.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh substitusi tepung ketan dengan tepung tempe terhadap karakteristik kue sagon dan menentukan formulasi terbaik dari substitusi tepung ketan dengan tepung tempe terhadap karakteristik kue sagon berdasarkan analisis kimia, analisis fisik, dan sensoris. Rancangan percobaan yang digunakan pada penelitian ini adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 5 perlakuan dan 3 kali ulangan. Perlakuan yang digunakan pada penelitian ini adalah substitusi tepung ketan dengan tepung tempe dengan perlakuan A (tanpa substitusi), B (tepung tempe 7,5%), C (tepung tempe 15%), D (tepung tempe 22,5%), dan E (tepung tempe 30%). Data yang diperoleh selanjutnya dijelaskan menggunakan Analysis Of Variance (ANOVA) yang dilanjutkan dengan Duncan’s New Multiple Range Test (DNMRT) pada taraf 5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perlakuan substitusi tepung ketan dengan tepung tempe memberikan pengaruh yang nyata terhadap kadar lemak, kadar protein, total serat kasar, dan kadar karbohidrat. Perlakuan terbaik berdasarkan sifat kimia, fisik, dan organoleptik adalah perlakuan E yaitu substitusi tepung ketan 70% dengan tepung tempe 30% dengan nilai rata-rata: kadar air 1,66%, kadar abu 1,67%, kadar lemak 26,02%, kadar protein 9,61%, kadar karbohidrat 61,04%, total serat kasar 5,40%, angka lempeng total 1,38 x 105, kekerasan 14,97%, dan penerimaan organoleptik kue sagon dengan nilai rata-rata aroma 3,76 (suka), warna 3,36 (biasa), rasa 4,04 (suka), tekstur 4,2 (suka), dan aftertaste 3,76 (suka). Kata kunci: karakteristik kue sagon, kue sagon, tepung ketan, tepung tempe

Item Type: Thesis (S1)
Supervisors: Dr. Ir. Hasbullah, M.S. Prof. Dr. Ir. Novizar, M.Si.
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Teknologi Pertanian > S1 Teknologi Pangan dan Hasil Pertanian
Depositing User: s1 teknologi hasil pertanian
Date Deposited: 11 Nov 2024 07:08
Last Modified: 11 Nov 2024 07:08
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/482609

Actions (login required)

View Item View Item