Identifikasi Pencemaran Logam Berat Tanah Permukaan di Sekitar PLTU Teluk Sirih dengan Metode Susceptibilitas Magnetik

Manalu, Githa Sortania (2024) Identifikasi Pencemaran Logam Berat Tanah Permukaan di Sekitar PLTU Teluk Sirih dengan Metode Susceptibilitas Magnetik. S1 thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Abstrak)
Abstrak.pdf - Published Version

Download (387kB)
[img] Text (Bab I)
Bab I.pdf - Published Version

Download (324kB)
[img] Text (Bab V)
Bab V.pdf - Published Version

Download (200kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
Daftar pustaka.pdf - Published Version

Download (331kB)
[img] Text (Full Text)
Full text-4-64_merged.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Penelitian untuk menentukan tingkat pencemaran logam berat pada tanah permukaan di sekitar PLTU Teluk Sirih dengan metode suseptibilitas magnetik telah dilakukan. Pengambilan sampel tanah dilakukan pada 28 titik pada kedalaman 30 cm. Pengukuran kandungan logam berat menggunakan X-Ray Fluorescence (XRF) dilakukan pada 4 sampel. Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai suseptibilitas magnetik berkisar antara 81,4 × 10-8 m3/kg sampai 934,2 × 10-8 m3/kg. Semakin jauh dari PLTU, nilai suseptibilitas magnetik semakin rendah yang mengindikasikan bahwa pencemaran berasal dari emisi hasil pembakaran batu bara di PLTU. Nilai suseptibilitas magnetik menunjukkan bahwa tanah di sekitar PLTU termasuk tercemar tinggi, sedang, dan beberapa titik tercemar rendah. Semakin jauh dari ruas jalan, nilai suseptibilitas magnetik semakin rendah yang menunjukkan bahwa adanya sumber pencemar lainnya yang berasal dari emisi kendaraan pengangkut batu bara yang didukung oleh ditemukannya unsur Pb. Adanya pengaruh vegetasi terhadap tingkat pencemaran tanah yang ditunjukkan dari nilai suseptibilitas magnetik pada zona bervegetasi lebih rendah daripada nilai suseptibilitas magnetik pada zona tidak bervegetasi.

Item Type: Thesis (S1)
Supervisors: Afdal, M.Si
Uncontrolled Keywords: logam berat; PLTU Teluk Sirih; suseptibilitas magnetik
Subjects: Q Science > QC Physics
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > S1 Fisika
Depositing User: s1 Hasan rasy
Date Deposited: 11 Nov 2024 02:30
Last Modified: 13 Nov 2024 07:49
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/481298

Actions (login required)

View Item View Item