Abiva Sari, Putri (2024) Analisis Konvergensi Ekonomi Negara G-20. S1 thesis, Universitas Andalas.
Text (Cover dan Abstrak)
COVER + ABSTRAK.pdf - Published Version Download (236kB) |
|
Text (Bab I)
BAB 1_SKRIPSI_PUTRI ABIVA SARI_2010512019.pdf - Published Version Download (567kB) |
|
Text (Bab V)
BAB 5_SKRIPSI_PUTRI ABIVA SARI_2010512019.pdf - Published Version Download (559kB) |
|
Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA_SKRIPSI_PUTRI ABIVA SARI_2010512019.pdf - Published Version Download (646kB) |
|
Text (Skripsi Full)
SKRIPSI FULL_SKRIPSI_PUTRI ABIVA SARI_2010512019.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (8MB) |
Abstract
Abstrak Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis konvergensi pertumbuhan ekonomi Negara G-20. Konvergensi dan divergensi pertumbuhan ekonomi merupakan salah satu isu perekonomian global. Konsep konvergensi didasarkan pada teori pertumbuhan Neoklasik Solow yang mengasumsikan adanya diminishing return to capital, dimana saat negara maju mencapai kondisi steady state negara berkembang akan mengalami pertumbuhan ekonomi secara terus menerus hingga dapat mengejar ketertinggalannya dari negara-negara maju. Penelitian ini juga berfokus pada pengaruh beberapa indikator ekonomi seperti, Indeks Pembangunan Keuangan, Inflasi, Keterbukaan Ekonomi, Pertumbuhan Penduduk, Tingkat Tabungan, Tingkat Investasi, Pengeluaran Pemerintah, Tingkat Modal Manusia, dan Indeks Kualitas Institusi terhadap proses konvergensi pada negara G-20 tahun 2002 hingga 2019. Hasil analisis terhadap model estimasi data panel menggunakan metode fixed effect secara konsisten mengkonfirmasi bahwa dalam jangka panjang perekonomian negara-negara G-20 cenderung konvergen dengan kecepatan 6 persen pertahun. Temuan lainnya yaitu terjadi konvergensi sigma dan beta absolut pada negara G-20 serta beberapa indikator ekonomi seperti Keterbukaan Ekonomi, Investasi, Tabungan, Tingkat Modal Manusia, dan Indeks Kualitas Institusi berpengaruh positif terhadap pertumbuhan ekonomi dan proses konvergensi pada negara negara G-20. Kata Kunci: G-20, konvergensi sigma, konvergensi beta, half-life convergence, pertumbuhan ekonomi Pembimbing Skripsi: Rini Rahmahdian S, SE., MSE
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Supervisors: | RINI RAHMAHDIAN S, SE., MSE |
Uncontrolled Keywords: | G-20, konvergensi sigma, konvergensi beta, half-life convergence, pertumbuhan ekonomi |
Subjects: | H Social Sciences > HB Economic Theory |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > S1 Ilmu Ekonomi |
Depositing User: | S1 Ekonomi |
Date Deposited: | 01 Nov 2024 08:11 |
Last Modified: | 01 Nov 2024 08:11 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/481033 |
Actions (login required)
View Item |