EFEK IMBIBISI BAHAN CETAK HYDROCOLLOID IRREVERSIBLE ALGINATE PADA PERENDAMAN DAN PENYEMPROTAN MENGGUNAKAN JUS LIDAH BUAYA (ALOE VERA)

CHAIRA, MAULIDA (2016) EFEK IMBIBISI BAHAN CETAK HYDROCOLLOID IRREVERSIBLE ALGINATE PADA PERENDAMAN DAN PENYEMPROTAN MENGGUNAKAN JUS LIDAH BUAYA (ALOE VERA). Diploma thesis, UNIVERSITAS ANDALAS.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
8 abstrak.pdf - Published Version

Download (34kB) | Preview
[img]
Preview
Text (PENDAHULUAN)
15 Bab 1 edit.pdf - Published Version

Download (83kB) | Preview
[img]
Preview
Text (PENUTUP)
21 BAB 7.pdf - Published Version

Download (60kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR PUSTAKA)
22 DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (237kB) | Preview
[img] Text (FULL TEXT)
SKRIPSI FULL TEXT.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)

Abstract

Latar belakang : Bahan cetak alginat merupakan bahan cetak yang paling sering digunakan di kedokteran gigi untuk mendapatkan cetakan negatif dari jaringan rongga mulut. Bahan cetak alginat memiliki efek imbibisi apabila bersentuhan dengan cairan pada saat proses desinfeksi. Tujuan: Tujuan penelitian ini adalah untuk melihat efek imbibisi pada bahan cetak alginat yang direndam dan disemprot menggunakan jus Aloe vera. Metode : Metode penelitian yang digunakan adalah eksperimental laboratoris dengan pre test dan post test. Alginat dicetak dengan menggunakan cetakan berukuran diameter 28 mm dan tinggi 18 mm. Hasil cetakan alginat direndam dan disemprot menggunakan jus Aloe vera 100 % selama 5 menit dan 10 menit. Perhitungan imbibisi dilakukan dengan melakukan penimbangan menggunakan timbangan digital. Uji normalitas yang digunakan adalah uji Shapiro wilk, dan data dianalisis menggunakan uji Mann whitney. Hasil : Hasil penelitian menunjukan bahwa terjadi efek imbibisi pada hasi cetakan alginat yang dilakukan perendaman dan penyemprotan selama 5 menit dan 10 menit. Terjadi perbedaan yang bermakna (p<0,05) antara perendaman 10 menit dan perendaman 5 menit. Sedangkan antara penyemprotan 5 menit dan 10 menit tidak menunjukan perbedaan yang bermakna (p>0,05). Kesimpulan : Kesimpulan dari penelitian ini adalah terjadi efek imbibisi terkecil pada perlakuan penyemprotan menggunakan Aloe vera 100% selama 5 menit. Kata kunci: Imbibisi, Aloe vera, alginat. EFFECTS OF HYDROCOLLOID IRREVERSIBLE ALGINATE MOLDING MATERIAL IMBIBITION ON SOAKING AND SPRAYING USING ALOE VERA (ALOE VERA) JUICE Abstract Background : Alginate impression material is the most commonly used in dentistry to get a negative mold of the oral tissues. Alginate impression material has imbibition effect when it is in contact with the liquid during the disinfection process. Objective : The objective of this study is to see the imbibition effect on alginate impression material soaked and sprayed using Aloe vera juice. Methode : The research method used was a laboratory experimental with pretest and posttest. Alginate was molded by using a mold with the size of 28 mm in diameter and 18 mm high. The results of molding alginate were soaked and sprayed using Aloe vera juice 100% for 5 minutes and 10 minutes. Calculation of imbibition was performed by weighing using digital scales.The normality tested by Shapiro-wilk and the data were analized by Mann whitney. Result : The results showed that there were imbibition effects on alginate molding soaked and sprayed for 5 minutes and 10 minutes,the test indicated that there were significant differences (p <0.05) between 10 minutes and 5 minutes soaking. Meanwhile, between 5 minutes and 10 minutes spraying, it was showed no significant difference (p> 0.05) Conclusion : The conclusion of this study is that it occurs the smallest imbibition effect on a spraying treatment using Aloe vera 100% for 5 minutes. Keywords: imbibition, Aloe vera, alginate.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: R Medicine > RK Dentistry
Divisions: Fakultas Kedokteran Gigi
Depositing User: s1 pendidikan dokter gigi
Date Deposited: 20 Apr 2016 04:31
Last Modified: 20 Apr 2016 04:31
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/4790

Actions (login required)

View Item View Item