THARIQ, ISLAMI (2024) INTEGRASI TEKNOLOGI BLOCKCHAIN DALAM SISTEM MICROGRID SEBAGAI SOLUSI EFISIENSI DAN KEAMANAN TRANSAKSI ENERGI BERBASIS IOT. Masters thesis, Universitas Andalas.
Text (cover abstrak)
coverabstrakd.pdf - Published Version Download (173kB) |
|
Text (bab 1)
BAB 1.pdf - Published Version Download (277kB) |
|
Text (bab 5 kesimpulan)
BAB 5.pdf - Published Version Download (232kB) |
|
Text (daftar pustaka)
daftarpustaka.pdf - Published Version Download (229kB) |
|
Text (full)
draft_tesis_full.pdf - Updated Version Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
Microgrid semakin populer sebagai solusi penyimpanan energi, dengan kemajuan signifikan dalam produksi energi terbarukan. Microgrid adalah sistem energi terdistribusi yang menggunakan teknologi digital untuk mengoptimalkan produksi, pasokan, dan distribusi energi. Penelitian mengenai microgrid telah bertransformasi menjadi smart grid yang dapat memberikan manfaat bagi penggunaan energi dan kemudahan penggunaan. Namun, proses perdagangan memerlukan transaksi yang akurat dan tepat waktu untuk menjamin produksi energi terbarukan. Teknologi Blockchain telah menjadi alat yang berharga untuk meningkatkan efisiensi energi dan mengoptimalkan penyimpanan transaksi energi. Ini dapat digunakan dalam berbagai aplikasi, seperti penyimpanan energi, pembangkitan distribusi, keamanan siber, stabilitas energi dan jual beli energi. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan dan menguji prototipe sistem Blockchain dalam jaringan microgrid terkait perdagangan energi peer to peer, dengan fokus pada aspek keamanan, efisiensi energi, dan skalabilitas. Prototipe ini terdiri dari 5 node verifikator berbasis ESP8266 dan 1 node pembuat block berbasis ESP32. Pengujian dilakukan dengan berbagai skenario untuk mengevaluasi performa sistem dalam menangani transaksi energi, memastikan keamanan block yang dihasilkan, serta mengukur efisiensi energi yang digunakan oleh node-node tersebut. Hasil pengujian menunjukkan bahwa sistem Blockchain yang diimplementasikan mampu beroperasi secara stabil dalam lingkungan yang terbatas, meskipun peningkatan skala jaringan mengindikasikan adanya tantangan dalam hal peningkatan waktu komputasi. Pengujian efisiensi energi menunjukkan bahwa konsumsi daya oleh setiap node berada dalam rentang yang dapat diterima, dengan konsumsi total daya untuk seluruh sistem diperkirakan sebesar 1.3 watt. Studi ini menyimpulkan bahwa meskipun prototipe ini berhasil menunjukkan potensi implementasi Blockchain dalam jaringan microgrid, optimasi lebih lanjut diperlukan untuk meningkatkan skalabilitas dan efisiensi pada skala jaringan yang lebih besar. Kata kunci : Blockchain, Microgrid, Pengujian Skalabilitas, Efisiensi Energi, Keamanan, Prototipe Sistem Blockchain
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Primary Supervisor: | Prof. Ikhwana Elfitri, Ph.D |
Uncontrolled Keywords: | Blockchain, Microgrid, Pengujian Skalabilitas, Efisiensi Energi, Keamanan, Prototipe Sistem Blockchain |
Subjects: | T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering |
Divisions: | Fakultas Teknik > Elektro |
Depositing User: | s2 teknik elektro |
Date Deposited: | 23 Aug 2024 09:20 |
Last Modified: | 23 Aug 2024 09:20 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/478823 |
Actions (login required)
View Item |