Al, Munawara (2024) PENGARUH BERBAGAI MEDIA TANAM TERHADAPPERTUMBUHAN BIBIT AREN (Arenga pinnata(Wurmb) Merr.) PADA TAHAP PRE-NURSERY. Diploma thesis, Universitas Andalas.
Text (Cover dan Abstrak)
Abstrak.pdf - Published Version Download (146kB) |
|
Text (BAB 1)
BAB 1.pdf - Published Version Download (304kB) |
|
Text (BAB 5)
BAB 5.pdf - Published Version Download (122kB) |
|
Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA-1.pdf - Published Version Download (216kB) |
|
Text (Skripsi Full)
SKRIPSI Full text Al Munawara.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (661kB) | Request a copy |
Abstract
PENGARUH BERBAGAI MEDIA TANAM TERHADAPPERTUMBUHAN BIBIT AREN (Arenga pinnata(Wurmb) Merr.) PADA TAHAP PRE-NURSERY Abstrak Tanaman aren merupakan salah satu komoditi tanaman perkebunan di Indonesia yang memiliki nilai ekonomis dan nilai guna yang cukup tinggi. Pembibitan pada tanaman aren termasuk pada pembibitan dengan dua tahap, yaitu pembibitan tahap Pre-Nursery dan pembibitan Main Nursery. Media tanam sangat mempengaruhi pertumbuhan bibit aren. Permasalahan tanaman aren saat ini adalah belum ditemukan media yang cocok pada pembibitan tahap pre-nursery. Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan media tanam yang terbaik terhadap pertumbuhan bibit aren pada tahap pre-nursery. Percobaan ini telah dilakukan di Laboratorium Teknologi Benih Fakultas Pertanian Universitas Andalas dan Asrama Beasiswa Etos ID Wilayah Padang pada bulan November 2023 sampai bulan Mei 2024. Rancangan yang digunakan adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL) yang terdiri atas 3 taraf perlakuan. Perlakuan media tanam yang diberikan yaitu: tanah + sekam padi, tanah + pupuk kandang, dan tanah limbah pabrik karet yang telah dianalisis kandungan haranya. Pengamatan dilakukan pada umur bibit 122 hari setelah tanam. Analisis data dilakukan dengan metode uji F pada taraf nyata 5%. Jika hasil analisis ragam menunjukkan pengaruh yang berbeda nyata maka dilakukan dengan uji lanjut menggunakan metode Duncan New Multiple Range Test (DNMRT). Pengamatan yang dilakukan antara lain, tinggi bibit, panjang helaian daun pertama, lebar helaian daun pertama, panjang akar primer, dan diameter batang bibit aren. Hasil percobaan menunjukkan bahwa perlakuan berbagai media tanam memberikan pengaruh yang sama terhadap pertumbuhan bibit aren pada tahap pre-nursery. Kata kunci: aren, media tanam, pembibitan, pre-nursery
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Primary Supervisor: | Dr. Aprizal Zainal, SP, M.Si |
Subjects: | S Agriculture > S Agriculture (General) |
Depositing User: | S1 Agroteknologi Agroteknologi |
Date Deposited: | 23 Aug 2024 07:23 |
Last Modified: | 23 Aug 2024 07:23 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/478664 |
Actions (login required)
View Item |