PENGARUH APLIKASI PUPUK BATUBARA DAN PUPUK KANDANG KAMBING TERHADAP PERTUMBUHAN BIBIT KELAPA SAWIT (Elaeis guineensis Jacq.) FASE PRE NURSERY

Reza, Tania (2024) PENGARUH APLIKASI PUPUK BATUBARA DAN PUPUK KANDANG KAMBING TERHADAP PERTUMBUHAN BIBIT KELAPA SAWIT (Elaeis guineensis Jacq.) FASE PRE NURSERY. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Cover dan Abstrak)
Text (Cover dan Abstrak) (1).pdf - Published Version

Download (225kB)
[img] Text (BAB 1)
Text (BAB I PENDAHULUAN).pdf - Published Version

Download (332kB)
[img] Text (BAB 5)
Text (BAB V KESIMPULAN DAN SARAN).pdf - Published Version

Download (209kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
Text (DAFTAR PUSTAKA).pdf - Published Version

Download (447kB)
[img] Text (Skripsi Full Text)
SKRIPSI FULL REZA TANIA_2010242011.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Penelitian tentang pengaruh pemberian pupuk batubara dan pupuk kandang kambing terhadap pertumbuhan bibit kelapa sawit (Elaeis quieneensis Jacq.) fase pre nursery telah dilakukan di kebun percobaan Kampus III Universitas Andalas Dharmasraya dari bulan Januari hingga juli 2024, yang bertujuan untuk mengetahui apakah ada interaksi antara pemberian pupuk batubara dan pupuk kandang kambing terhadap pertumbuhan bibit kelapa sawit fase pre nursery. Penelitian ini dirancang menurut Rancangan Acak Lengkap (RAL) Faktorial yang terdiri dari 2 faktor dengan 4 taraf masing-masing perlakuan dan diulang 3 kali, sehingga diperoleh 48 satuan percobaan yang keseluruhannya dijadikan tanaman sampel. Faktor pertama dosis pupuk batubara yang digunakan yaitu 0 g/polybag, 1,25 g/polybag, 2,5 g/polybag, 3,75 g/polybag dan faktor kedua pupuk kandang kambing dengan dosis 0 g/polybag, 5 g/polybag, 10 g/polybag, 15 g/polybag. Variabel yang diamati yaitu tinggi bibit, diameter bonggol, panjang daun, jumlah daun, luas daun, bobot kering tajuk, bobot kering akar, dan rasio tajuk akar. Hasil analisis sidik ragam menunjukkan bahwa terdapat interaksi antara pupuk batubara dan pupuk kandang kambing pada tinggi tanaman dan bobot kering tajuk bibit tanaman kelapa sawit fase pre nursery. Dosis yang terbaik pemberian pupuk batubara adalah 3,75 g/polybag dan dosis yang terbaik pemberian pupuk kandang kambing adalah 5 g/polybag untuk menunjang pertumbuhan bibit tanaman kelapa sawit fase pre nursery.

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Prof. Dr. Ir. Irfan Suliansyah, M.S.
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Pertanian > Agroekoteknologi
Depositing User: S1 Agroteknologi Agroteknologi
Date Deposited: 21 Aug 2024 06:35
Last Modified: 21 Aug 2024 06:35
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/477107

Actions (login required)

View Item View Item