UJI AKTIVITAS ANTIOKSIDAN DAUN BENALU Macrosolen cochinchinensis (Lour.) van Tiegh. PADA INANG YANG BERBEDA DENGAN METODE DPPH (2,2-difenil-1-pikrilhidrazil)

Feristika, Pri Dini (2024) UJI AKTIVITAS ANTIOKSIDAN DAUN BENALU Macrosolen cochinchinensis (Lour.) van Tiegh. PADA INANG YANG BERBEDA DENGAN METODE DPPH (2,2-difenil-1-pikrilhidrazil). Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (COVER DAN ABSTRAK)
COVER DAN ABSTRAK.pdf - Published Version

Download (194kB)
[img] Text (BAB 1 PENDAHULUAN)
BAB 1 PENDAHULUAN.pdf - Published Version

Download (137kB)
[img] Text
BAB V PENUTUP.pdf - Published Version

Download (52kB)
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (140kB)
[img] Text (2010212011_SKRIPSI_Feristika Pri Dini)
SKRIPSI LENGKAP.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Macrosolen cochinchinensis (Lour.) van Tiegh. merupakan salah satu spesies benalu yang berkhasiat sebagai herbal medicine, terutama bagian daunnya. Benalu tersebut hidup parasit pada beberapa inang, tetapi inang tempat tumbuh yang memberikan hasil aktivitas antioksidan M. cochinchinensis tertinggi belum diketahui. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui pengaruh inang tempat tumbuh terhadap aktivitas antioksidan daun M. cochinchinensis, serta untuk mengetahui inang tempat tumbuh yang memberikan kadar aktivitas antioksidan tertinggi terhadap daun M. cochinchinensis. Penelitian ini telah dilaksanakan di Kelurahan Limau Manis untuk pengambilan sampel benalu dan di Laboratorium LLDIKTI (Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi) Padang untuk pengujian fitokimia, proksimat, dan aktivitas antioksidan dari bulan Januari sampai Maret 2024. Pengambilan sampel benalu M. cochinchinensis dilakukan pada 5 tumbuhan inang berbeda dengan 4 ulangan untuk setiap jenis inang yang sama lalu dikompositkan, serta 3 ulangan untuk pengujian aktivitas antioksidan. Inang tempat tumbuhnya adalah rambutan, nangka, jambu, glodokan tiang, dan sawo. Sampel di uji menggunakan metode DPPH (2,2-difenil-1-pikrilhidrazil) dan data IC50 diolah menggunakan One-way Anova, lalu di uji lanjut menggunakan uji Tukey’s Honest Significant Different (HSD) pada taraf 5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa inang tempat tumbuh yang berbeda dari M. cochinchinensis berpengaruh terhadap aktivitas antioksidan, serta M. cochinchinensis yang tumbuh pada inang sawo memiliki aktivitas antioksidan tertinggi dibandingkan empat inang lainnya dengan nilai IC50 282,67 ppm. Kata kunci: Antioksidan, IC50, Inang tempat tumbuh, Macrosolen cochinchinensis

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Prof. Ir. Ardi, M.Sc
Subjects: R Medicine > RM Therapeutics. Pharmacology
S Agriculture > S Agriculture (General)
S Agriculture > SB Plant culture
Divisions: Fakultas Pertanian > Agroekoteknologi
Depositing User: S1 Agroteknologi Agroteknologi
Date Deposited: 09 Aug 2024 02:30
Last Modified: 09 Aug 2024 02:30
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/473204

Actions (login required)

View Item View Item