Sifat Kualitatif Itik Lokal Sumatera Barat (Itik Pitalah, Itik Bayang, Itik Kamang dan Itik Sikumbang Jonti) Yang Dipelihara Secara Intensif

Nadia, Andini (2024) Sifat Kualitatif Itik Lokal Sumatera Barat (Itik Pitalah, Itik Bayang, Itik Kamang dan Itik Sikumbang Jonti) Yang Dipelihara Secara Intensif. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Cover dan Abstrak)
cover dan abstrak.pdf - Published Version

Download (202kB)
[img] Text (Bab 1 Pendahuluan)
Bab 1 Pendahuluan.pdf - Published Version

Download (148kB)
[img] Text (BAB 5)
Bab 5 Penutup.pdf - Published Version

Download (32kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version

Download (167kB)
[img] Text (FULLTEXT)
Skripsi Full Text.pdf - Published Version

Download (6MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan mengindetifikasi sifat kualitatif pada itik lokal Sumatera Barat (Pitalah, Bayang,Kamang dan Sikumbang Jonti) dipelihara secara intensif di Fakultas Peternakan Universitas Andalas. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini berjumlah 176 ekor terdiri dari Pitalah (15 ekor jantan dan 45 ekor betina), Bayang (10 ekor jantan dan 40 ekor betina), Kamang (4 ekor Jantan dan 30 ekor Betina), dan Sikumbang Jonti (7 ekor jantan dan 25 ekor betina). Metode penelitian yang digunakan adalah metode observasi. Parameter yang diamati adalah warna paruh, bulu dan shank. Analisis data yang digunakan analis deskriptif dengan menghitung persentase. Hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa keragaman 100% fenotip kualitatif warna pada Itik lokal Sumatera Barat yang dipelihara secara intensif di UPT Peternakan Universitas Andalas mengambarkan Itik lokal Pitalah teridentifikan warna penciri di paruh abu kehitaman (100%); punggung abu kecokelatan (100%) pada jantan dan betina pada ekor cokelat kehitaman (100%). Itik lokal Bayang teridentifikan warna penciri di paruh abu kehitaman (100%) dan ekor cokelat kehitaman/hijau kebiruan (100%) pada jantan. Itik lokal Kamang teridentifikan warna penciri di dada pada jantan dan pada betina di dada dan punggung dengan warna cokelat/hitam (100%), dan Itik Sikumbang Jonti teridentifikan warna penciri di kepala sampai leher, dada, punggung, paha dan ekor pada jantan dan pada betina di dada, punggung dan paha dengan warna putih/hitam (100%).

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Dr. Ir. Firda Arlina, M.Si
Uncontrolled Keywords: Itik Lokal Sumatera Barat, Intensif, Sifat Kualitatif
Subjects: S Agriculture > SF Animal culture
Divisions: Fakultas Peternakan
Depositing User: S1 peternakan peternakan
Date Deposited: 05 Jun 2024 07:57
Last Modified: 05 Jun 2024 07:57
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/469144

Actions (login required)

View Item View Item