Penambahan Nanosilika Kepada Polimer Karet Alam dan Pengaruhnya Terhadap Arus Bocor dan Hidrofobisitas

Anarfi, Ahmad Fauzan (2024) Penambahan Nanosilika Kepada Polimer Karet Alam dan Pengaruhnya Terhadap Arus Bocor dan Hidrofobisitas. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Cover)
Coverr.pdf - Published Version

Download (606kB)
[img] Text (Pendahuluan)
Pendahuluan(Bab 1).pdf - Published Version

Download (421kB)
[img] Text (penutup)
Penutup.pdf - Published Version

Download (478kB)
[img] Text (daftar pustaka)
Daftar Pustakka.pdf - Published Version

Download (421kB)
[img] Text (full text)
TA _Ahmad Fauzan Anarfii.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini membuat material nanokomposit yang dapat digunakan sebagai bahan polimer. Bahan yang digunakan yaitu LLDPE, sulfur, CBS, AS, ZnO, dan karet alam. Salah satu cara meningkatkan sifat mekanik, termal, dan dielektrik dapat dilakukan dengan cara penambahan nanofiller berupa nanosilika pada bionanokomposit. Bahan isolator bionanokomposit dibuat dengan pencampuran LDPE, sulfur, CBS, AS, ZnO, dan karet alam. Setelah itu campurkan nanosilika dengan konsentrasi 1,5% dan 6%. Selanjutnya dipanaskan lalu dicetak pada mesin hot press. Bahan bionanokomposit yang dihasilkan dilakukan pengujian hidrofobisitas dan arus bocor dengan surface tracking. Pengujian hidrofobisitas dilakukan dengan meneteskan air sebesar 50 µl pada sampel. Gambar tetesan air tersebut diambil menggunakan kamera dengan resolusi tinggi dan sudut kontak diukur dengan aplikasi imageJ. Pengujian lain yang dilakukan adalah pengujian surface tracking, arus bocor. Pada pengujian surface tracking dilakukan pengujian berbasis pada IEC 60587 dan diaplikasikan tegangan 4,5 kVrms ke setiap sampel selama 3 jam sementara itu aliran air dipertahankan 0,6 ml/menit. Selama penerapan tegangan, dilakukan pengukuran arus bocor menggunakan resistor 1 KΩ yang terhubung dengan fasa grounding. Data diamati setiap 10 menit data diolah dengan persamaan hukum Ohm. Hasil penelitian ini didapatkan nilai sudut kontak meningkat dan nilai arus bocor menurun seiring dengan peningkatan konsentrasi filler

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering
Divisions: Fakultas Teknik > Elektro
Depositing User: S1 Teknik Elektro
Date Deposited: 22 May 2024 08:07
Last Modified: 22 May 2024 08:07
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/467271

Actions (login required)

View Item View Item