Ananda, Putri (2019) HUBUNGAN KERUTINAN OLAH RAGA DENGAN TINGKAT STRES PADA SISWA KELAS XI SMA NEGERI 1 PADANG. Diploma thesis, Universitas Andalas.
|
Text (Abstrak)
cover+abstrak.pdf - Published Version Download (81kB) | Preview |
|
|
Text (Pendahuluan)
bab 1.pdf - Published Version Download (83kB) | Preview |
|
|
Text (Penutup)
bab 7.pdf - Published Version Download (61kB) | Preview |
|
|
Text (Daftar Pustaka)
daftar pustaka.pdf - Published Version Download (184kB) | Preview |
|
Text (Skripsi full text)
e-SKRIPSI.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (3MB) |
Abstract
Masa remaja merupakan fase transisi individu anak menjadi dewasa. Pada masa ini individu remaja mengalami banyak perubahan yang berisiko menimbulkan stres. Olahraga bisa jadi cara meregulasi respons emosi remaja yang terkena stres. Olahraga paling banyak diakses melalui jalur sekolah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan kerutinan berolahraga dengan tingkat stres pada kelompok yang rutin berolahraga dan kelompok yang tidak rutin berolahraga. Penelitian ini merupakan penelitian analitik dengan desain potong lintang. Penelitian ini dilakukan pada bulan Maret 2019 dengan populasi siswa kelas XI di SMA Negeri 1 Padang. Sampel penelitian dipilih secara simple random sampling dengan jumlah 50 orang yang dibagi menjadi dua kelompok, kelompok yang berolahraga rutin 25 responden dan kelompok yang berolahraga tidak rutin 25 responden. Kerutinan olahraga diperiksa dengan menggunakan kuesioner dan tingkat stres diperiksa menggunakan kuesioner DASS skala stress. Penelitian ini diikuti siswa berusia 15-17 tahun. Hasil penelitian univariat didapatkan 48 persen responden tidak mengalami stres dan 52 persen responden mengalami stress pada kedua kelompok sampel. Analisis data menggunakan uji tindependent dengan hasil uji bivariat menunjukkan terdapat hubungan tidak bermakna (nilai p=0,583) antara kerutinan berolahraga dengan tingkat stres pada kelompok rutin berolahraga dan kelompok tidak rutin berolahraga. Kata kunci: remaja, kerutinan olahraga, tingkat stres, DASS
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Primary Supervisor: | Dr. dr. Afriwardi, SH, Sp.KO, MA |
Subjects: | R Medicine > RZ Other systems of medicine |
Divisions: | Fakultas Kedokteran |
Depositing User: | S1 Pendidikan Kedokteran |
Date Deposited: | 16 Jul 2019 12:19 |
Last Modified: | 16 Jul 2019 12:19 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/46642 |
Actions (login required)
View Item |