HUBUNGAN TIPE HISTOPATOLOGI DAN DERAJAT DIFERENSIASI TUMOR DENGAN PERUBAHAN UKURAN TUMOR PADA KEMOTERAPI NEOADJUVANT KANKER SERVIKS STADIUM IB2 DAN IIA2

Andre, Zamri (2021) HUBUNGAN TIPE HISTOPATOLOGI DAN DERAJAT DIFERENSIASI TUMOR DENGAN PERUBAHAN UKURAN TUMOR PADA KEMOTERAPI NEOADJUVANT KANKER SERVIKS STADIUM IB2 DAN IIA2. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Cover dan abstrak)
cover dan abstrak.pdf - Published Version

Download (217kB)
[img] Text (BAB 1)
BAB 1 (PENDAHULUAN).pdf - Published Version

Download (208kB)
[img] Text (BAB 7)
BAB 7 (PENUTUP).pdf - Published Version

Download (187kB)
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (360kB)
[img] Text (FULL)
full skipsii text1.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Kanker serviks merupakan salah satu keganasan yang paling banyak dialami oleh wanita di seluruh dunia. Kanker serviks stadium IB2 dan IIA2 termasuk bulky karena ukurannya yang sudah mencapai 4 cm, maka agar risiko komplikasi dari operasi berkurang maka dilakukan kemoterapi Neoadjuvant. Kemoterapi Neoadjuvant masih menjadi perdebatan karena bersifat menunda terapi definitif dari pasien. Maka dari itu perlu dilakukan penelitian untuk menilai respon terapi dilihat dari faktor yang memengaruhinya yakni derajat diferensiasi dan tipe histopatologi tumor. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui Hubungan Derajat Diferensiasi Tumor dan Tipe Histopatolgi Tumor dengan Perubahan Ukuran Tumor setelah Terapi Neoadjuvant pada Kanker Serviks Di RSUP Dr M Djamil Padang.Penelitian ini merupakan penelitian korelasional menggunakan desain penelitian kohort retrospektif dengan jumlah sampel sebanyak 34 sampel. Instrumen penelitian yang digunakan adalah data rekam medik dari pasien kanker serviks stadium IB2 dab IIA2 di bagian rekam medik RSUP DR. M. Djamil Padang yang kemudian dianalisis dengan Analisis bivariat dilakukan dengan menggunakan uji t independent pada data yang berdistribusi normal dan uji alternatif untuk data yang tidak terdistribusi normal. Hasil penelitian ini didapatkan bahwa tidak ada hubungan yang signifikan antara tipe histopatologi tumor dengan perubahan ukuran tumor ( P = 0,711 ), dan ditemukan hubungan yang signifikan antara derajat diferensiasi tumor dengan perubahan ukuran tumor ( P = 0,023). Kata kunci : Tipe histopatologi, derajat diferensiasi, perubahan ukuran tumor pada kemoterapi neoadjuvant, kanker serviks stadium IB2 dan IIA2

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Dr. dr. Syamel Muhammad, Sp.OG (K) Onk
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Depositing User: S1 Pendidikan Kedokteran
Date Deposited: 14 May 2024 02:39
Last Modified: 14 May 2024 02:39
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/466391

Actions (login required)

View Item View Item