KUALITAS SUSU KAMBING YANG TERDETEKSI MASTITIS SUBKLINIS DAN PRODUKSI SUSU KAMBING PERAH DI PETERNAKAN EL-FITRA FARM KOTA PADANG

Rimbun, Utari (2024) KUALITAS SUSU KAMBING YANG TERDETEKSI MASTITIS SUBKLINIS DAN PRODUKSI SUSU KAMBING PERAH DI PETERNAKAN EL-FITRA FARM KOTA PADANG. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Cover dan Abstrak)
Rimbun Utari_cover dan abstrak.pdf - Published Version

Download (199kB)
[img] Text (BAB 1 (Pendahuluan))
Rimbun Utari_bab 1.pdf - Published Version

Download (148kB)
[img] Text (BAB Akhir (Penutup / Kesimpulan))
Rimbun Utari_bab5.pdf - Published Version

Download (75kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
Rimbun Utari_dapus.pdf - Published Version

Download (176kB)
[img] Text (Skripsi Full Text)
Rimbun Utari_Skripsifull.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh mastitis subklinis terhadap kualitas susu dan produksi susu kambing di peternakan El-Fitra Farm. Penelitian ini menggunakan sampel susu mastitis subklinis sebanyak 200 ml dan semua kambing laktasi. Penelitian dilakukan dengan metode survei, data diperoleh dengan melakukan pengamatan secara langsung di lokasi penelitian dan melakukan analisis laboratorium. Peubah yang diamati adalah kualitas susu mastitis subklinis (-, +1, +2 dan +3) terhadap kadar protein, lemak, laktosa dan bahan kering) dan produksi susu kambing. Hasil penelitian terhadap kualitas susu berdasarkan tingkat mastitis subklinisnya yaitu (-), (+1), (+2) dan (+3) secara berturut-turut untuk kadar protein adalah 3,44%; 3,26%; 3,15% dan 3,14%, kadar lemak adalah 3,81%; 4,04%; 4,44% dan 4,7%, kadar laktosa adalah 5,1%; 4,71%; 4,45% dan 4,32%; dan kadar bahan kering adalah 13,18%; 12,84%; 12,88% dan 13% sedangkan rata-rata produksi susu kambing dalam 1 masa laktasi adalah 1,74 liter/ekor/hari atau 1,79 kg/ekor/hari. Kesimpulan penelitian ini menunjukkan bahwa kualitas susu kambing yang terdeteksi mastitis subklinis di Peternakan El-Fitra Farm masih memenuhi standar Thai Agricultural Standard (TAS) 2008 dan produksi susu kambing termasuk dalam kategori baik.

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Dr. Hilda Susanty, S.Pt, M. Si
Uncontrolled Keywords: Kambing Perah, Kualitas Susu, Mastitis Subklinis, Produksi Susu.
Subjects: S Agriculture > SF Animal culture
Divisions: Fakultas Peternakan
Depositing User: S1 peternakan peternakan
Date Deposited: 06 May 2024 02:40
Last Modified: 06 May 2024 02:40
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/466317

Actions (login required)

View Item View Item