FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN HEAT STRAIN PADA TENAGA KERJA BONGKAR MUAT DI PELABUHAN MUARA PADANG

Widiya, Mitalia (2024) FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN HEAT STRAIN PADA TENAGA KERJA BONGKAR MUAT DI PELABUHAN MUARA PADANG. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Cover dan Abstrak)
Cover dan Abstrak Widiya Mitalia.pdf - Published Version

Download (62kB)
[img] Text (BAB 1)
BAB 1 Widiya Mitalia.pdf - Published Version

Download (114kB)
[img] Text (BAB 6)
BAB 6 Widiya Mitalia.pdf - Published Version

Download (102kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka Widiya Mitalia.pdf - Published Version

Download (113kB)
[img] Text (Skripsi Full Text)
Skripsi_Widiya Mitalia_1911213009.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (7MB)

Abstract

Tujuan: Berdasarkan studi pendahuluan yang dilakukan pada tenaga kerja bongkar muat di Pelabuhan Muara Padang, 80% responden mengalami heat strain. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan heat strain pada tenaga kerja bongkar muat di Pelabuhan Muara Padang. Metode: Penelitian kuantitatif dengan desain cross sectional. Dilakukan pada bulan Juni 2023 hingga Februari 2024 pada tenaga kerja bongkar muat di Pelabuhan Muara Padang dengan populasi 54 orang dan sampel 44 orang dengan metode total sampel. Analisis data menggunakan analisis univariat dan bivariat dengan uji chi square. Hasil: Hasil uji statistik menunjukan 61.4% tenaga kerja bongkar muat mengalami heat strain, (63.6%) bekerja dengan tekanan panas melebihi NAB, (70.5%) memiliki usia berisiko, (56.8%) mengonsumsi air minum cukup, (54.5%) memiliki durasi kerja > 40 jam dalam seminggu. Hasil uji bivariat menunjukkan terdapat hubungan tekanan panas (p-value = 0.005), umur (p-value = 0.018), durasi kerja (p-value = 0.019) dengan heat strain. Tidak terdapat hubungan konsumsi air minum dengan heat strain (p-value = 0.921). Kesimpulan: Terdapat hubungan antara tekanan panas, umur, durasi kerja dengan heat strain. Tidak terdapat hubungan antara konsumsi air minum dengan heat strain. Sebaiknya Koperasi Tenaga Kerja Bongkar Muat Muara Padang memberikan penyuluhan mengenai tindakan preventif kejadian heat strain.

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Dr. Luthfil Hadi Anshari, SKM., M.Sc.
Uncontrolled Keywords: Heat Strain, Bongkar Muat, Tenaga Kerja
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
R Medicine > RA Public aspects of medicine
R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions: Fakultas Kesehatan Masyarakat
Depositing User: s1 kesehatan masyarakat
Date Deposited: 01 Mar 2024 07:10
Last Modified: 01 Mar 2024 07:10
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/465095

Actions (login required)

View Item View Item