SEED ENHANCEMENT MENGGUNAKAN METODE MATRICONDITIONING PLUS Trichoderma harzianum PADA BENIH PADI GOGO (Oryza sativa L.) YANG MENGALAMI DETERIORASI

Nisa, Azzahra Gusviani (2024) SEED ENHANCEMENT MENGGUNAKAN METODE MATRICONDITIONING PLUS Trichoderma harzianum PADA BENIH PADI GOGO (Oryza sativa L.) YANG MENGALAMI DETERIORASI. Masters thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Cover dan Abstrak)
COVER & ABSTRAK.pdf - Published Version

Download (143kB)
[img] Text (Bab I)
BAB I (Pendahuluan).pdf - Published Version

Download (199kB)
[img] Text (Bab Akhir)
BAB Akhir (Kesimpulan).pdf - Published Version

Download (163kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka Nisa.pdf - Published Version

Download (263kB)
[img] Text (Tesis Nisa Azzahra)
TESIS FULL_NISA AZZAHRA.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (784kB) | Request a copy

Abstract

Peningkatan produksi tanaman padi dapat dilakukan dengan memanfaatkan lahan kering sub optimal untuk budidaya tanaman padi gogo. Walaupun demikian, masih terdapat beberapa kendala dalam meningkatkan produksi padi gogo di Indonesia, seperti kurang tersedianya benih yang bermutu tinggi. Benih berpotensi mengalami penurunan mutu (deteriorasi) dan berdampak pada pertumbuhan tanaman menjadi tidak optimal. Penelitian ini dilakukan dengan rancangan acak lengkap faktorial, yang terdiri dari dua faktor, yaitu perbandingan komposisi dan lama perendaman benih dalam matriconditioning plus Trichoderma harzianum. Perkecambahan benih dilakukan pada media kertas stensil dan tanah Inceptisol untuk pengujian uji muncul tanah. Data pengamatan dianalisis menggunakan uji F pada taraf nyata 5% dan data yang berbeda nyata dilakukan uji lanjut DMRT. Perbandingan komposisi dan lama perendaman benih dalam matriconditioning plus Trichoderma harzianum terdapat interaksi pada pengamatan kadar air benih, persentase kecambah normal, persentase kecambah abnormal, persentase benih mati, potensi tumbuh maksimum, dan daya hantar listrik benih. Perbandingan komposisi matriconditioning plus Trichoderma harzianum yang terbaik untuk memperbaiki mutu benih Inpago 12 yang telah mengalami deteriorasi adalah benih: abu sekam padi: suspensi Trichoderma harzianum (9:6:8). Lama perendaman benih dalam matriconditioning plus Trichoderma harzianum yang terbaik untuk memperbaiki mutu benih Inpago 12 yang telah mengalami deteriorasi adalah 6 jam.

Item Type: Thesis (Masters)
Primary Supervisor: Prof. Dr. Ir. Aswaldi Anwar, MS
Uncontrolled Keywords: Padi gogo, Mutu benih, Deteriorasi, Matriconditioning plus Trichoderma harzianum
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Pascasarjana (S2)
Depositing User: s2 agronomi agronomi
Date Deposited: 01 Mar 2024 04:11
Last Modified: 01 Mar 2024 04:11
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/464983

Actions (login required)

View Item View Item