Busra, Putri (2024) Hubungan Berat Badan Lahir, Riwayat Pemberian ASI Eksklusif dan Pemberian Makanan Pendamping ASI dengan Kejadian Wasting di Wilayah Kerja Puskesmas Pegambiran Kota Padang Tahun 2023. S1 thesis, Universitas Andalas.
Text (Cover dan Abstrak)
COVER.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (121kB) |
|
Text (BAB I PENDAHULUAN)
BAB I.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (197kB) |
|
Text (BAB VI PENUTUP)
BAB VI.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (66kB) |
|
Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (163kB) |
|
Text (SKRIPSI FULL TEXT)
SKRIPSI - FULL TEXT.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (2MB) |
Abstract
Anak usia di bawah dua tahun merupakan kelompok yang paling rentan mengalami segala bentuk masalah gizi, salah satunya wasting. Wasting merupakan gejala kekurangan gizi akut yang dapat disebabkan oleh berat badan lahir rendah, riwayat ASI eksklusif, rendahnya kuantitas dan kualitas makanan pendamping ASI dan sebagainya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan berat badan lahir, riwayat ASI Eksklusif, dan pemberian makanan pendamping ASI dengan kejadian wasting pada anak usia 6-23 bulan di Wilayah Kerja Puskesmas Pegambiran Kota Padang tahun 2023. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan desain penelitian cross sectional. Penelitian ini dilakukan pada bulan April sampai Desember. Pengambilan sampel dilakukan dengan teknik simple random sampling sebanyak 71 responden. Pengumpulan data dilakukan dengan kuesioner, pengukuran berat badan dan tinggi badan pada anak. Analisis data yang digunakan pada penelitian ini adalah menggunakan Fisher Exact Test. Hasil analisis univariat menunjukkan kejadian wasting (14,1%), berat badan lahir normal (90,1%), riwayat ASI Eksklusif (49,3%), pemberian MPASI baik (78,9%). Analisis bivariat menunjukkan tidak terdapat hubungan antara berat badan lahir dengan kejadian wasting (p=1,000), tidak terdapat hubungan antara riwayat ASI Eksklusif dengan kejadian wasting (p=0,307), dan terdapat hubungan antara pemberian makanan pendamping ASI dengan kejadian wasting (p=0,001). Terdapat hubungan pemberian MPASI dengan kejadian wasting dan tidak terdapat hubungan berat badan lahir dan riwayat ASI Eksklusif dengan kejadian wasting pada anak usia 6-23 bulan di Wilayah Kerja Puskesmas Pegambiran Kota Padang Tahun 2023.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Supervisors: | Ice Yolanda Puri, S.Si.T., M.Kes., Ph.D; Risti Kurnia Dewi, S.Gz., M.Si. |
Uncontrolled Keywords: | Berat Badan Lahir; Riwayat ASI Eksklusif; Pemberian MPASI; Wasting |
Subjects: | R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine |
Divisions: | Fakultas Kesehatan Masyarakat > S1 Gizi |
Depositing User: | s1 gizi gizi |
Date Deposited: | 01 Mar 2024 08:48 |
Last Modified: | 30 Oct 2024 04:53 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/464618 |
Actions (login required)
View Item |