Penyisihan Bahan Organik dari Air Limbah Laundry Menggunakan Kolom Tunggal dengan Kombinasi Media Pasir dan Adsorben Serbuk Sabut Kelapa Secara Kontinu

Nadiyah, Dzakiyyah (2024) Penyisihan Bahan Organik dari Air Limbah Laundry Menggunakan Kolom Tunggal dengan Kombinasi Media Pasir dan Adsorben Serbuk Sabut Kelapa Secara Kontinu. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Cover dan abstrak)
abstrak.pdf - Published Version

Download (87kB)
[img] Text (BAB 1 Pendahuluan)
BAB 1.pdf - Published Version

Download (141kB)
[img] Text (BAB 5 Penutup)
BAB 5.pdf - Published Version

Download (61kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version

Download (130kB)
[img] Text (Skripsi full text)
skripsi Full Text.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (4MB) | Request a copy

Abstract

Tingginya kandungan bahan organik dalam air limbah laundry dapat berasal dari kotoran hasil pencucian pakaian dan sisa detergen, sehingga perlu dilakukan pengolahan sebelum dibuang ke lingkungan. Telah dilakukan penelitian untuk menyisihkan bahan organik yang terukur sebagai Chemical Oxygen Deman (COD) dalam air limbah laundry menggunakan kolom tunggal dengan kombinasi media pasir dan sabut kelapa. Kolom terbuat dari pipa PVC berdiameter 5 cm dan tinggi 40 cm. Percobaan dilakukan dengan aliran downflow selama 36 jam pada ketinggian bed 30 cm dengan rasio volume pasir dan adsorben serbuk sabut kelapa 1:1. Kinerja kolom dipelajari dengan memvariasikan debit influen 9,6 L/jam dan 14,4 L/jam serta variasi media dalam kolom yaitu kondisi terpisah dan tercampur serta serbuk sabut kelapa dan pasir saja sebagai pembanding. Konsentrasi COD awal pada air limbah laundry adalah 532,33-569,55 mg/L. Konsentrasi COD dalam sampel diukur menggunakan spektrofotometer UV-VIS pada panjang gelombang 600 nm. Hasil penelitian menunjukkan variasi terbaik adalah kolom dengan media tercampur pada debit influen 9,6 L/jam dengan efisiensi penyisihan rata-rata tertinggi yaitu 56,51% ±3,64. Sementara kapasitas adsorpsi terbesar yaitu 7.823,54 mg/g ±29,27 didapatkan pada kondisi kolom yang sama dengan debit influen 14,4 L/jam. Kombinasi media pasir dan serbuk sabut kelapa mampu meningkatkan efisiensi penyisihan dan kapasitas adsorpsi bahan organik. Dari hasil analisis statistik didapatkan bahwa variasi kondisi media dalam kolom dan variasi perbedaan yang signifikan terhadap efisiensi penyisihan dan kapasitas adsorpsi (p<0,05).Hasil penelitian keseluruhan menunjukan penggunaan media pasir dan serbuk sabut kelapa dalam kolom berpotensi untuk dikembangkan dalam pengolahan air limbah laundry.

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Prof. Dr. Ir. Denny Helard
Uncontrolled Keywords: air limbah laundry, COD, kombinasi filtrasi dan adsorpsi, kolom, serbuk sabut kelapa
Subjects: T Technology > T Technology (General)
T Technology > TD Environmental technology. Sanitary engineering
Divisions: Fakultas Teknik > Lingkungan
Depositing User: s1 teknik lingkungan
Date Deposited: 28 Feb 2024 04:34
Last Modified: 28 Feb 2024 04:34
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/464057

Actions (login required)

View Item View Item