PENGARUH PENAMBAHAN PENAMBAHAN KATEKIN GAMBIR (Uncaria gambir Roxb) TERPURIFIKSI TERHADAP KARAKTERISTIK SABUN CUCI TANGAN CAIR

Fadila, Melga Putri (2024) PENGARUH PENAMBAHAN PENAMBAHAN KATEKIN GAMBIR (Uncaria gambir Roxb) TERPURIFIKSI TERHADAP KARAKTERISTIK SABUN CUCI TANGAN CAIR. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Cover dan Abstrak)
Abstrak-Fadila Melga Putri.pdf - Published Version

Download (406kB)
[img] Text (BAB I-Pendahuluan)
BAB I-Fadila Melga Putri.pdf - Published Version

Download (227kB)
[img] Text (BAB V-Penutup)
BAB V-Fadila Melga Putri.pdf - Published Version

Download (102kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka-Fadila Melga Putri.pdf - Published Version

Download (202kB)
[img] Text (Skripsi Full Text)
Full Skripsi-Fadila Melga Putri.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (826kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penambahan katekin gambir (uncaria gambir roxb) terpurifiksi terhadap karakteristik sabun cuci tangan cair. Rancangan percobaan yang digunakan pada penelitian ini yaitu rancangan acak lengkap (RAL) dengan 5 perlakuan dan 3 ulangan. Perlakuan yang dilakukan pada penelitian yaitu penambahan katekin yaitu sebanyak A (0 g), B (0,67 g), C (1,34 g), D (2,02 g), E (2,69 g). Data yang didapatkan pada penelitian dilakukan analisis statistik secara ANOVA (Analysis of Variance) kemudian jika berbeda nyata dilanjutkan analisis Duncan’s New Multiple Range Test (DNMRT) pada taraf 5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penambahan katekin memberikan pengaruh nyata secara statistik terhadap uji kimia ( viskositas, stabilitas busa, kadar katekin terlarut, dan tidak berbeda nyata pada uji pH dan organoleptik (warna,aroma dan kekentalan) terhadap sabun cuci tangan cair. Perlakuan terbaik pada sabun cuci tangan cair dengan penambahan katekin berdasarkan sifat kimia, mikrobiologi dan organoleptik adalah perlakuan C (penambahan katekin 1,34 g) dengan hasil pH (7,81), viskositas (3214,3 cP.s), stabilitas busa (40,33 mm), kadar katekin terlarut (2,265 %), luas zona bening Escherichia coli 5,32 mm (lemah) dan Staphylococcus aureus 16,72 mm (kuat) , Angka Lempeng Total (ALT) <25, dan analisis organoleptik warna 4,05 (suka), aroma 4,00 (suka) dan kekentalan 4,00 (suka)

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Daimon Syukri, S.Si, M.Si, Ph.D.
Uncontrolled Keywords: Ekstrak Katekin Gambir, Sabun Cuci Tangan, Antimikroba, Karakteristik
Subjects: Q Science > Q Science (General)
S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Teknologi Pertanian > Teknologi Hasil Pertanian
Depositing User: s1 teknologi hasil pertanian
Date Deposited: 28 Feb 2024 04:20
Last Modified: 28 Feb 2024 04:20
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/463798

Actions (login required)

View Item View Item