Feri, Ardiansyah (2023) PENGARUH PENAMBAHAN UREA TERHADAP MORFOLOGI TiO2 TERMODIFIKASI PADA SUBSTRAT TITANIUM FOIL UNTUK APLIKASI FOTOREDUKSI ION LOGAM BERAT Cr(VI). Diploma thesis, Universitas Andalas.
Text (Cover dan Abstrak)
cover dan abstrak.pdf - Published Version Download (245kB) |
|
Text (Pendahuluan)
BAB 1 (Pendahuluan).pdf - Published Version Download (227kB) |
|
Text (Penutup)
BAB 5 Penutup.pdf - Published Version Download (218kB) |
|
Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version Download (429kB) |
|
Text (Skripsi full text)
skripsi fulltext.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (3MB) |
Abstract
Fotokatalis N-doped TiO2 yang menggunakan titanium foil sebagai substrat dan sumber Ti telah berhasil disintesis dengan metode hidrotermal satu langkah dengan memvariasikan jumlah urea sebagai sumber dopan nitrogen. Variasi jumlah urea yang ditambahkan yaitu 1,2 g (NTO 0,02), 2,4 g (NTO 0,04), dan 3,6 g (NTO 0,06). Sampel yang tidak ditambahkan urea (TO) digunakan sebagai kontrol. Karakteristik semua sampel diamati dengan karakterisasi X-Ray Diffraction (XRD), Scanning Electron Microscope-Energy Dispersive X-Ray (SEM-EDX), spektroskopi Raman, dan Fourier Transform Infra-Red (FTIR). Hasil XRD menunjukkan bahwa fasa kristal yang terbentuk adalah anatase yang diperkuat oleh hasil Raman. Hasil SEM-EDX menunjukkan penambahan urea menyebabkan terjadinya perubahan morfologi. Perbedaan jumlah urea yang ditambahkan, menghasilkan perbedaan morfologi. Sementara itu, hasil FTIR menunjukkan adanya vibrasi regangan Ti-O-Ti pada semua sampel. Hal ini menandakan bahwa fotokatalis TiO2 berhasil terbentuk. Aktivitas fotokatalitik dari semua sampel diujikan pada fotoreduksi polutan logam Cr(VI) menggunakan sinar tampak (lampu LED 24 watt) dengan waktu penyinaran selam 240 menit. Persentase reduksi dari sampel TO, NTO(0,02), NTO(0,04), dan NTO(0,06) berturut-turut yaitu 9,3%, 5,98%, 23,97%, dan 54,31%. Berdasarkan hasil ini dapat disimpulkan bahwa sampel yang menunjukkan aktivitas fotokatalitik paling optimum untuk mereduksi ion logam Cr(VI) adalah sampel NTO(0,06). Kata Kunci: Fotokatalis, N-doped TiO2, Metode hidrotermal, Fotoreduksi Cr(VI).
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Primary Supervisor: | Dr.Diana Vanda Wellia,M.Si |
Uncontrolled Keywords: | Fotokatalis, N-doped TiO2, Metode hidrotermal, Fotoreduksi Cr(VI). |
Subjects: | Q Science > QD Chemistry |
Divisions: | Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Kimia |
Depositing User: | s1 kimia kimia |
Date Deposited: | 26 Feb 2024 03:59 |
Last Modified: | 26 Feb 2024 03:59 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/462627 |
Actions (login required)
View Item |