Ahmad, Zachi (2023) ANALISIS KONSENTRASI PM10, PM2,5, DAN PM1 PADA RUANG PUBLIK (Studi Kasus: Kawasan Pantai Purus Padang). Diploma thesis, Universitas Andalas.
Text (Abstrak TA ahmad Zachi)
Abstrak TA Ahmad Zachi.pdf - Published Version Download (277kB) |
|
Text (BAB 1)
Draf BAB 1 TA Ahmad Zachi.pdf - Published Version Download (120kB) |
|
Text (BAB 5)
Kesimpulan TA Ahmad Zachi.pdf - Published Version Download (103kB) |
|
Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka TA Ahmad Zachi.pdf - Published Version Download (211kB) |
|
Text (Full Text Tugas Akhir)
Full Text TA Ahmad Zachi.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (3MB) |
Abstract
Pantai Purus merupakan sarana ruang publik Kota Padang dengan tingkat aktivitas manusia yang tinggi sehingga dapat mempengaruhi kualitas udara pada kawasan tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan mengidentifikasi sumber PM10, PM2,5, dan PM1 serta memberikan rekomendasi untuk meminimalisir konsentrasi partikulat di kawasan Pantai Purus Padang. Pengukuran konsentrasi PM10, PM2,5, dan PM1 dilakukan pada 3 titik di kawasan Pantai Purus Padang menggunakan alat EPAM-5000 HAZ-DUST. Pengambilan sampel dilakukan pada waktu puncak aktivitas manusia yaitu hari Sabtu dan Minggu. Hasil pengukuran konsentrasi PM10, PM2,5, dan PM1 yang didapatkan pada kawasan Pantai Purus Padang masing-masing adalah PM10 berkisar antara 29,33 - 55,15 μg/m3, konsentrasi PM2,5 berkisar sebesar 22,85 - 46,54 μg/m3, dan konsentrasi PM1 berkisar antara 13,65 - 34,73 μg/m3 (memenuhi baku mutu) . Konsentrasi PM10, PM2,5, dan PM1 yang didapatkan berbanding lurus dengan tekanan udara dan kelembapan serta berbanding terbalik dengan suhu dan kecepatan angin. Aktivitas manusia yang berpengaruh terhadap konsentrasi PM10, PM2,5, dan PM1 di kawasan Pantai Purus Padang adalah kendaraan bermotor, kegiatan memasak, menyapu, dan merokok serta aktivitas yang tidak berpengaruh adalah kegiatan bersepeda, berjalan kaki, dan kendaraan listrik. Rekomendasi pengendalian kualitas udara di kawasan Pantai Purus Padang diantaranya adalah mengganti dan memaksimalkan penanaman pohon, menertibkan pedagang kaki lima, dan membersihkan badan jalan.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Primary Supervisor: | Prof. Vera Surtia Bachtiar, Ph.D |
Uncontrolled Keywords: | EPAM-5000 HAZ-DUST, Pantai Purus Padang, particulate matter, ruang publik |
Subjects: | T Technology > TD Environmental technology. Sanitary engineering |
Divisions: | Fakultas Teknik > Lingkungan |
Depositing User: | s1 teknik lingkungan |
Date Deposited: | 08 Jan 2024 04:23 |
Last Modified: | 08 Jan 2024 04:23 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/461026 |
Actions (login required)
View Item |