Sukma, Wati (2023) Pengaruh Pemberian Berbagai Dosis Pupuk Kasgot dan KCl Terhadap Pertumbuhan dan Hasil Tanaman Kacang Panjang (Vigna sinensis L). Diploma thesis, Universitas Andalas.
Text (Cover dan Abstrak)
Cover dan Abstrak.pdf - Published Version Download (41kB) |
|
Text (BAB I. PENDAHULUAN)
BAB I. PENDAHULUAN.pdf - Published Version Download (69kB) |
|
Text (BAB V. KESIMPULAN DAN SARAN)
BAB V. KESIMPULAN DAN SARAN.pdf - Published Version Download (19kB) |
|
Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version Download (138kB) |
|
Text (Skripsi Fulltext)
SKRIPSI Fulltext.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
Tanaman kacang panjang merupakan salah satu jenis sayuran yang banyak dikonsumsi oleh masyarakat. Produksi kacang panjang di Indonesia mengalami penurunan sehingga masih perlu ditingkatkan dengan memanfaatkan lahan sub optimal. Salah satu cara meningkatkan produktivitas lahan sub optimal adalah menggunakan pupuk Kasgot dan KCl. Penelitian ini bertujuan mengetahui interaksi serta mendapatkan dosis terbaik pupuk Kasgot dan KCl. Penelitian ini menggunakan rancangan acak lengkap faktorial. Faktor pertama terdiri dari 3 taraf perlakuan dan faktor kedua terdiri dari 3 taraf perlakuan dengan masing-masing 3 ulangan. Data yang diperoleh dianalisis secara statistik menggunakan uji F pada tingkat signifikansi 5%. Jika nilai F hitung lebih besar dibandingkan dengan nilai F tabel 5%, maka dilanjutkan dengan uji Duncan's New Multiple Range Test (DNMRT) pada tingkat signifikansi 5%. Hasil analisis menunjukkan bahwa pemberian Kasgot sebanyak 4 ton/ha dan KCl sebanyak 100 kg/ha memberikan interaksi terbaik terhadap panjang polong rata-rata, bobot segar, produksi per petak dan produksi per hektar tanaman kacang panjang. Pemberian pupuk Kasgot 4 ton/ha dan KCl 100 kg/ha memiliki pengaruh terbaik terhadap tinggi tanaman dan jumlah helaian daun. Pemberian Kasgot dan KCl pada tanah Ultisol sebaiknya dengan dosis Kasgot 4 ton/ha atau setara 40 g/tanaman dan KCl 100 kg/ha atau setara 1 g/tanaman. Kata kunci: Kacang panjang, Kasgot, KCl, Produktivitas, Ultisol.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Primary Supervisor: | Prof. Dr. Ir. WARNITA, MP |
Subjects: | S Agriculture > S Agriculture (General) |
Divisions: | Fakultas Pertanian > Agroekoteknologi |
Depositing User: | S1 Agroteknologi Agroteknologi |
Date Deposited: | 03 Jan 2024 03:56 |
Last Modified: | 03 Jan 2024 03:56 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/460604 |
Actions (login required)
View Item |