Trathania, Utami (2023) SINTESIS NANOKOMPOSIT Ag/CeO2 DENGAN BANTUAN EKSTRAK DAUN Uncaria gambir Roxb. Diploma thesis, Universitas Andalas.
Text (Cover dan Abstrak)
Cover dan Abstrak.pdf - Published Version Download (188kB) |
|
Text (BAB 1)
BAB 1.pdf - Published Version Download (140kB) |
|
Text (BAB 5)
BAB 5.pdf - Published Version Download (69kB) |
|
Text (DAFTAR PUSTAKA)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version Download (185kB) |
|
Text (TUGAS AKHIR FULL TEXT)
TUGAS AKHIR FULL TEXT.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
Cerium oksida (CeO2) merupakan salah satu oksida logam yang memiliki sifat unggul dalam berbagai bidang aplikasi. Penelitian ini bertujuan untuk mensintesis nanokomposit Ag/CeO2 dengan menggunakan ekstrak daun Uncaria gambir Roxb, menentukan karakteristik nanokomposit Ag/CeO2 dan membuktikan kemampuan nanokomposit Ag/CeO2 sebagai zat antibakteri. Green Synthesis nanokomposit Ag/CeO2 telah berhasil disintesis dengan metode hidrotermal, menggunakan ekstrak daun Uncaria gambir Roxb. Ekstrak daun Uncaria gambir Roxb memiliki metabolit sekunder berupa katekin yang berperan sebagai capping agent dan zat pereduksi. Analisis XRD menunjukkan dengan penambahan Ag dapat menurunkan ukuran kristal dari 13,26 nm menjadi 11,66 nm. Pada spektrum FTIR terdapat pita serapan pada rentang 700 – 1370 cm-1 menandakan adanya karakteristik CeO2. Spektrum DRS UV-Vis menunjukkan energi celah pita CeO2 sebesar 3,0 eV dan setelah penambahan Ag menurun menjadi 1,7 eV. Hasil TEM menunjukkan partikel berbentuk bulat dan ukuran partikel menurun dengan penambahan penguat berupa ion Ag. Aktivitas antibakteri nanokomposit Ag/CeO2 diaplikasikan pada bakteri Staphylococcus aureus (Gram positif) dan Escheria coli (Gram negatif). Nanopartikel CeO2 dan nanokomposit Ag/CeO2 memiliki sifat antibakteri dengan zona inhibisi sebesar 9,6 mm dan 12,8 mm.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Primary Supervisor: | Prof. Dr. Syukri Arief, M.Eng |
Uncontrolled Keywords: | Ekstrak daun Uncaria gambir Roxb, Ag/CeO2, capping agent, antibakteri. |
Subjects: | Q Science > QD Chemistry |
Divisions: | Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Kimia |
Depositing User: | s1 kimia kimia |
Date Deposited: | 03 Jan 2024 01:52 |
Last Modified: | 03 Jan 2024 01:52 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/460585 |
Actions (login required)
View Item |