PENGETAHUAN MASYARAKAT MENGENAI PERATURAN TERHADAP PERILAKU MEMBUANG SAMPAH (Studi Kasus Masyarakat Kelurahan Belakang Balok, Kota Bukittinggi)

Hazqi, Shahib Wirandi (2023) PENGETAHUAN MASYARAKAT MENGENAI PERATURAN TERHADAP PERILAKU MEMBUANG SAMPAH (Studi Kasus Masyarakat Kelurahan Belakang Balok, Kota Bukittinggi). Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Cover dan Abstrak)
Cover dan Abstrak.pdf - Published Version

Download (243kB)
[img] Text (Bab I Pendahuluan)
BAB I Pendahuluan.pdf - Published Version

Download (365kB)
[img] Text (Bab V Penutup)
BAB V Penutup.pdf - Published Version

Download (108kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (102kB)
[img] Text (Skripsi Full Text)
Skripsi Full Text.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Masalah sampah yang terjadi di Kota Bukittinggi, yaitu penumpukan sampah di beberapa titik yang tidak sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan oleh pemerintah Kota Bukittinggi. Terjadinya penumpukan sampah tersebut disinyalir diakibatkan oleh masyarakat yang membuang sampah di luar jadwalnya, hal tersebut disampaikan oleh salah satu kepala dinas di lingkungan Kota Bukittinggi. Perilaku yang dilakukan berkaitan dengan bagaimana pengetahuan masyarakat dalam membuang sampahnya dan bagaimana perilaku tersebut dapat mempengaruhi lingkungan tempat masyarakat berada. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mendeskripsikan bagaimana perilaku yang dilakukan oleh masyarakat dalam membuang sampahnya terkhususnya pada masyarakat Kelurahan Belakang Balok dan pengaruh perilaku membuang sampah yang dilakukan masyarakat terhadap lingkungan di Kelurahan Belakang Balok. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode penelitian kualitatif studi kasus, dengan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Pemilihan informan dengan menggunakan teknik purposive sampling. Temuan penelitian ini adalah pengetahuan masyarakat berkaitan dengan peraturan dan cara dalam membuang sampah dapat dikatakan baik hal tersebut didapati melalui pemaparan informan. Selanjutnya untuk perilaku membuang sampah terbagi atas dua, yaitu membuang ke TPS dan membuang dengan meletakkan di depan rumah. Kemudian mengenai perilaku membuang sampah dengan jadwalnya, didapati masih terdapatnya masyarakat setempat yang membuang di luar jadwalnya, dan juga ditemukannya masyarakat yang berasal dari luar kelurahan yang membuang sampahnya ke TPS (Tempat Pembuangan Sampah) yang berada di Belakang Balok. Perilaku membuang sampah sesuai dengan jadwalnya untuk sebagian besar masyarakat Kelurahan Belakang Balok dapat dikatakan baik berdasarkan hasil wawancara dengan informan. Interaksi yang dilakukan oleh individu terhadap lingkungannya tersebut memiliki beberapa pengaruh, seperti terjadinya penumpukan sampah, dan bau tidak sedap tumpukan sampah. Terdapat upaya masyarakat dalam rangka menjaga lingkungan dari perilaku dan pengaruh membuang sampah tersebut seperti dilakukannya pembersihan oleh petugas, gotong royong masyarakat dan aksi peneguran maupun pemberian sanksi oleh pihak terkait. Kata Kunci : Pengetahuan, Aturan, Perilaku, Jadwal Membuang Sampah.

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Drs. Afrida, M.Hum
Subjects: G Geography. Anthropology. Recreation > G Geography (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Antropologi
Depositing User: S1 Antropologi Sosial
Date Deposited: 02 Jan 2024 02:49
Last Modified: 02 Jan 2024 02:49
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/460539

Actions (login required)

View Item View Item