Agnesa, Chera Putri (2016) PELAKSANAAN PERJANJIAN PENJAMINAN OLEH PERUSAHAAN UMUM JAMINAN KREDIT INDONESIA (PERUM JAMKRINDO) SEBAGAI PENJAMIN KREDIT UMKM DI BANK MANDIRI CABANG LAMPUNG. Diploma thesis, Universitas Andalas.
|
Text (ABSTRAK)
ABSTRAK.pdf - Published Version Download (113kB) | Preview |
|
|
Text (BAB I)
BAB I.pdf - Published Version Download (145kB) | Preview |
|
|
Text (BAB AKHIR)
BAB IV.pdf - Published Version Download (52kB) | Preview |
|
|
Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version Download (52kB) | Preview |
|
Text (KARYA UTUH ILMIAH)
Skripsi Agnesa Chera Putri.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (639kB) |
Abstract
UMKM dalam pelaksanaannya memerlukan modal, namun tidak semua pelaku usaha dapat menyediakan modal secara menyeluruh, sehingga diperlukan peminjaman pada bank dalam bentuk kredit. Dalam melakukan peminjaman pihak bank memerlukan jaminan berupa harta kekayaan debitur dengan nominal yang sesuai dengan besar pinjaman. Namun tidak semua debitur dapat menyediakan jaminan yang sesuai dengan nominal peminjaman sehingga debitur membutuhkan bantuan dari perusahan penjaminan sebagai pihak ketiga. Jamkrindo sebagai salah satu perusahaan penjaminan yang merupakan bumn dan mengambil fokus bisnis penjaminan kredit pada Usaha Mikro, Kecil dan Menengah. Rumusan masalah dalam skripsi ini adalah : 1. Bagaimanakah pelaksanaan perjanjian penjaminan oleh Perum Jamkrindo sebagai penjamin kredit umkm di Bank Mandiri cabang Lampung ? 2. Apa saja kendala-kendala dalam pelaksanaan perjanjian ?. Penelitian ini menggunakan metode yuridis empiris. Data penelitian ini meliputi data primer dan data sekunder. Teknik pengumpulan data adalah dengan wawancara dengan pihak Bank Mandiri Lampung dan Jamkrindo Lampung. Studi dokumen perjanjian kerjasama antara perum jamkrindo dengan bank mandiri tentang penjaminan Kredit Usaha Mikro. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa proses penjaminan kredit UMKM di Bank Mandiri melalui suatu perjanjian kredit antara bank sebagai pemberi kredit dengan nasabah sebagai debitur, dan Jamkrindo adalah pihak ketiga yang menjamin pelunasan hutang debitur sehingga diantara ketiganya terjadi hubungan hukum. Salah satu faktor yang menjadi hambatan dalam pelaksanaan penjaminan kredit oleh Jamkrindo adalah data debitur yang diajukan Bank Mandiri cabang Lampung tidak representatif untuk dilakukannya penanggungan oleh Jamkrindo.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | K Law > K Law (General) |
Divisions: | Fakultas Hukum |
Depositing User: | s1 ilmu hukum |
Date Deposited: | 15 Apr 2016 03:45 |
Last Modified: | 15 Apr 2016 03:45 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/4598 |
Actions (login required)
View Item |