ISOLASI, KARAKTERISASI DAN UJI AKTIVITAS ANTIBIOTIK BAKTERI ASAL SAMPEL AIR DANAU BIRU, KOTA SAWAHLUNTO, SUMATERA BARAT

Marhani, Dwithania (2019) ISOLASI, KARAKTERISASI DAN UJI AKTIVITAS ANTIBIOTIK BAKTERI ASAL SAMPEL AIR DANAU BIRU, KOTA SAWAHLUNTO, SUMATERA BARAT. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img]
Preview
Text (Cover dan Abstrak)
Cover dan Abstrak.pdf - Published Version

Download (57kB) | Preview
[img] Text (BAB 1)
BAB 1 Pendahuluan-1.pdf

Download (350kB)
[img] Text (BAB Penutup)
BAB 5 Kesimpulan dan Saran.pdf

Download (149kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka-3.pdf

Download (298kB)
[img] Text (Full)
Skripsi Marhani Dwithania.pdf

Download (1MB)

Abstract

ISOLASI, KARAKTERISASI, DAN UJI AKTIVITAS ANTIBIOTIK BAKTERI ASAL SAMPEL AIR DANAU BIRU, KOTA SAWAHLUNTO, SUMATERA BARAT ABSTRAK Penelitian ini mengenai isolasi, karakterisasi dan uji aktivitas antibiotik bakteri asal sampel air Danau Biru, Kota Sawahlunto, Sumatera Barat. Peningkatan penyakit infeksi oleh bakteri telah menjadi masalah serius di seluruh dunia. Oleh karena itu, tujuan penelitian ini adalah untuk memperoleh isolat bakteri dari air Danau Biru yang memiliki aktivitas antibiotik dan mengetahui karakteristiknya. Aktivitas antibiotik bakteri diuji menggunakan metode difusi agar dengan bakteri uji Staphylococcus aureus ATCC 25923, Streptococcus mutans ATCC 25175, Pseudomonas aeruginosa ATCC 27853 dan Escherichia coli ATCC 25922. Karakterisasi bakteri dilakukan secara makroskopis, mikroskopis, dan uji biokimia. Hasil penelitian ini didapatkan delapan isolat bakteri penghasil antibiotik dan dua isolat memiliki aktivitas antibiotik sangat potensial, yaitu isolat ADB 2.2 dan ADB 3 dengan diameter hambat >30 mm. Hasil karakterisasi isolat bakteri penghasil antibiotik dikelompokkan dalam empat genus berbeda, yaitu Enterobacter sp., Aeromonas sp., Bacillus sp. dan Pseudomonas sp. Isolat bakteri yang memiliki aktivitas antibiotik paling potensial dianalisis menggunakan kromatografi lapis tipis dengan fasa gerak toluen: etil asetat: asam format (7: 2.5: 0.5) dan heksan: etil asetat (2.5: 7.5). Didapatkan dua noda dari isolat ADB 2.2 dan enam noda dari ADB 3 dengan fasa gerak tolueneetil asetat-asam format serta empat noda dari ADB 2.2 dan lima noda dari ADB 3 dengan fasa gerak heksan-etil asetat. Kata kunci: isolasi, antibiotik, difusi agar, Danau Biru

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Prof. Dr. H. Akmal Djamaan, MS., Apt
Subjects: R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Divisions: Fakultas Farmasi
Depositing User: s1 Fakultas Farmasi
Date Deposited: 25 May 2019 11:35
Last Modified: 08 Nov 2022 04:04
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/45956

Actions (login required)

View Item View Item