WILLINGNESS TO PAY RUMAH TANGGA TERHADAP PRODUK RAMAH LINGKUNGAN DI KOTA PADANG

Adita, Afifah Putri (2023) WILLINGNESS TO PAY RUMAH TANGGA TERHADAP PRODUK RAMAH LINGKUNGAN DI KOTA PADANG. Masters thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Cover dan Abstrak)
TESIS UPLOAD COVER + ABSTRAK AFIFAH PUTRI ADITA 1920512002.pdf - Published Version

Download (584kB)
[img] Text (BAB 1 Pendahuluan)
TESIS UPLOAD BAB 1 AFIFAH PUTRI ADITA 1920512002 (1).pdf - Published Version

Download (483kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
TESIS UPLOAD DAFTAR PUSTAKA AFIFAH PUTRI ADITA 1920512002.pdf - Published Version

Download (516kB)
[img] Text (Bab IV Kesimpulan dan Saran)
TESIS UPLOAD BAB VI KESIMPULAN AFIFAH PUTRI ADITA 1920512002.pdf - Published Version

Download (424kB)
[img] Text (Tesis Full Text)
TESIS UPLOAD FULL AFIFAH PUTRI ADITA 1920512002.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Semakin banyaknya masyarakat yang naik ke kelas konsumtif dan urbanisasi masyarakat pedesaan ke kota, menyebabkan peningkatan permintaan akan produk dengan kemasan plastik. Masalah sampah plastik telah menjadi prioritas pemerintah dalam mewujudkan tujuan pembangunan berkelanjutan melalui praktik ekonomi sirkular. Mendorong terciptanya produk ramah lingkungan di industri telah dilakukan namun jumlah inovasi produk masih rendah. Kendala lainnya adalah penjualan produk sangat terkait dengan persepsi dan kesejahteraan umum rumah tangga. Oleh karena itu, menggali keinginan rumah tangga terhadap produk ramah lingkungan menjadi penting karena pengetahuan baru ini dapat digunakan oleh produsen untuk mempromosikan produk ramah lingkungan dalam konsumsi jangka panjang dan sebagai acuan untuk pemerintah dalam menyusun kebijakan. Penelitian ini mencoba untuk menganalisis persepsi, Willingness to Pay (WTP) rumah tangga di Kota Padang terhadap produk ramah lingkungan dan menemukan faktor-faktor yang mempengaruhi nilai WTP. Dengan menggunakan Contingent Valuation Methode (CVM), temuan menunjukkan bahwa rumah tangga pada penelitian ini sebagian besar memiliki persepsi yang baik terhadap produk ramah lingkungan. Faktor pengetahuan dan kesadaran lingkungan rumah tangga memiliki hubungan yang kuat dalam pembentukan persepsi rumah tangga terhadap produk ramah lingkungan. Nilai kesediaan membayar rumah tangga terhadap produk ramah lingkungan lebih rendah dari harga yang ditawarkan produsen, tetapi lebih tinggi dari harga produk konvensional yang terdistribusi di pasar. Sedangkan, faktor-faktor atau variabel yang berpengaruh kuat pada nilai Willingness to Pay rumah tangga adalah jenis kelamin, lama pendidikan, pendapatan rumah tangga dan harga produk alternatif dan persepsi terhadap produk ramah lingkungan. Kata Kunci: Kesediaan untuk Membayar, Produk Ramah Lingkungan, Metode Penilaian Kontinjensi, Sirkular Ekonomi, Nilai Ekonomi

Item Type: Thesis (Masters)
Primary Supervisor: Dr. M. Nazer, SE, MA
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Pascasarjana (S2)
Depositing User: s2 perencanaan pembangunan
Date Deposited: 24 Nov 2023 08:07
Last Modified: 24 Nov 2023 08:07
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/459324

Actions (login required)

View Item View Item