Sukma, Dwi Rahmatullah (2023) Gambaran Persepsi Pasien BPJS dan Non BPJS Terhadap Mutu Pelayanan RSUD Dr. Adnaan WD Payakumbuh. Diploma thesis, Universitas Andalas.
Text (Cover dan Abstrak)
COVER DAN ABSTRAK.pdf - Published Version Download (103kB) |
|
Text (BAB 1)
BAB 1 PENDAHULUAN (1).pdf - Published Version Download (145kB) |
|
Text (BAB VII)
BAB VII PENUTUP.pdf - Published Version Download (57kB) |
|
Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version Download (140kB) |
|
Text (Skripsi Full Text)
E-SKRIPSI SUKMA.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (6MB) |
Abstract
Mutu pelayanan rumah sakit merupakan hal yang perlu diperhatikan di setiap rumah sakit. RSUD Adnaan WD Payakumbuh sebagai salah satu unit pelayanan instansi pemerintah senantiasa mengharuskan pihak manajemen meningkatkan mutu pelayanannya agar mampu memberikan pelayanan yang optimal kepada pasien baik pasien BPJS maupun pasien non BPJS. Kemampuan rumah sakit dalam memenuhi kebutuhan pasien dapat diukur dari persepsi pasien terhadap mutu pelayanan yang mereka terima. Persepsi mutu pelayanan adalah proses pemahaman atau pemberian makna atas suatu informasi terhadap pelayanan yang diberikan rumah sakit. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana gambaran persepsi pasien BPJS dan non BPJS terhadap mutu pelayanan di RSUD Dr. Adnaan WD Payakumbuh. Penelitian dilakukan dari bulan Februari-Juli 2023. Jenis penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan pendekatan cross sectional. Desain penelitian ini adalah deskriptif dengan teknik accidental sampling dengan jumlah responden 232 yang terdiri dari 116 pasien BPJS dan 116 pasien non BPJS. Data dikumpulkan menggunakan kuesioner yang terdiri dari data demografi dan persepsi responden terhadap mutu pelayanan. Hasil penelitian menunjukan dari 232 responden 65.5% responden memiliki persepsi mutu pelayanan positif dan 34.5% memiliki persepsi mutu pelayanan negatif. Hasil analisis perkelompok diperoleh data mean persepsi kelompok BPJS adalah 98.28 dan mean persepsi kelompok non BPJS adalah 113.16 dari data tersebut dapat diketahui bahwa kelompok non BPJS memiliki median yang lebih tinggi dari kelompok BPJS yang berarti kelompok non BPJS memiliki persepsi terhadap mutu lebih positif daripada kelompok BPJS. Dengan demikian pihak manajemen rumah sakit harus lebih meingkatkan kualitas pelayanan di berbagai aspek agar persepsi pasien terhadap mutu pelayanan semakin positif. Kata kunci : Mutu Pelayanan, Persepsi pasien BPJS, Persepsi Pasien non BPJS
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Primary Supervisor: | Dr. YULASTRI ARIF, S.Kp., M.Kep NS. RAHMI MUTHIA, S. Kep, M. Kep |
Subjects: | R Medicine > R Medicine (General) |
Divisions: | Fakultas Keperawatan |
Depositing User: | Program S1 Keperawatan |
Date Deposited: | 17 Nov 2023 02:34 |
Last Modified: | 17 Nov 2023 02:34 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/457747 |
Actions (login required)
View Item |